Gerebek Lokasi Judi Sabung Ayam di Gambut, Polisi Temukan Paket Sabu dan Senapan Angin

0

TIM gabungan Satgasus Bidang Propam, Ditreskrimum Ditintelkam, dan Ditresnarkoba Polda Kalsel kembali melakukan penggerebekan lokasijudi sabung ayam di kawasan Gambut, Kabupaten Banjar, Rabu (7/6/2023).

DALAM penggerebekan itu, petugas berhasil mengamankan 14 orang. Yakni, berinisial H (50 tahun), L (67 tahun), F (40 tahun), N (56 tahun), P (56 tahun), R (62 tahun), S (47 tahun), OS (42 tahun), Z (36 tahun), W (39 tahun), M (50 tahun), G (65 tahun), H (48 tahun) dan I (40 tahun).

Selain itu, petugas juga mengamankan barang bukti berupa  1 buah plastik klip yang berisikan narkotika jenis sabu, 6 buah senapan angin pcp, 1 buah senjata mirip dengan senjata api rakitan jenis revolver, 1 buah toples yang berisikan dadu, 24 ekor ayam, 37 unit sepeda motor, 1 unit mobil jenis Honda HRV, uang tunai sebesar Rp 10.795.000 dan 13 buah handphone.

BACA : Satgasus Propam Polda Kalsel Gerebek Judi Sabung Ayam, Diduga Ada Keterlibatan Oknum Polisi

Kapolda Kalsel Irjen Pol Andi Rian R Djajadi membenarkan penggerebekan tersebut. Namun, menurut dia, sudah tidak ada aktivitas perjudian sabung ayam, sehingga orang-orang yang diamankan hanya dikenakan wajib lapor saja.

“Untuk masalah narkoba masih dilakukan pendalaman oleh Ditresnarkoba Polda Kalsel, sementara untuk senapan angin di Ditreskrimum Polda Kalsel,” ujar jenderal bintang dua dalam konferensi pers di Mapolda Kalsel, Banjarmasin, Kamis (8/6/2023).

BACA JUGA : Nonton Bayar Rp 10 Ribu, 12 dari 80 Pelaku Judi Dadu dan Sabung Ayam Diamankan Polisi

Dikatakan Andi Rian, tim gabungan melakukan penggerebekan berdasarkan informasi dari media sosial, tetapi tidak diprofiling dulu, rupanya kondisinya yang dicurigai menjadi arena perjudian sabung ayam sedang tidak ada kegiatan.

“Harusnya diatur strategi dulu sebelum melakukan tindakan seperti yang dilakukan di kawasan Belitung, Banjarmasin, beberapa waktu lalu,” imbuh Kapolda Kalsel.(jejakrekam)

Editor Laporan Tim JR

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.