Terintegrasi dengan SKPD, Walikota Banjarbaru Perkenalkan Aplikasi Idaman Office dan Idaman Publik
WALIKOTA Banjarbaru Aditya Mufti Arifin perkenalkan Aplikasi Kominfo Idaman Office dan Idaman Publik dalam perhelatan Peringatan Puncak Hari Jadi Kota Banjarbaru ke-24 tahun di Lapangan Dr. Murdjani, Selasa (9/5/2023).
APLIKASI Kominfo Idaman Office dan Idaman Publik, disampaikan orang nomor satu di Banjarbaru merupakan Aplikasi berbasis elektronik yang terintegrasi seluruh SKPD di Pemerintah Kota Banjarbaru.
“Seluruh aplikasi Pemerintahan dijadikan satu, jadi semua mencakup menjadi super aplikasi. Wujud nyata pemerintahan berbasis elektronik,” katanya.
Aditya mengakui aplikasi tersebut menjadi yang pertama di Kalimantan Selatan, dimana dapat memonitoring keuangan, kepegawaian, dan laporan kerja ASN.
“Jadi satu semua, jadi dapat memantau semuanya melalui aplikasi tersebut,” ujarnya.
Sementara itu, Kepala Dinas Kominfo Kota Banjarbaru Asep Saputra menambahkan peluncuran aplikasi Idaman Office dan Idaman Publik yang dikembangkan oleh Diskominfo Banjarbaru, bisa digunakan oleh SKPD untuk mengelola data berkaitan dengan ASN.
Untuk aplikasi Idaman Publik, Asep menyampaikan peruntukannya pelayanan yang dapat diakses serta dirasakan oleh masyarakat.
“Untuk memberikan kemudahan akses digital, kepada pemerintah maupun masyarakat. Sesuai nama aplikasinya Idaman, singkatan dari Integrasi Dalam Genggaman,” ringkasnya.(jejakrekam)