8 C
New York
Jumat, April 18, 2025

Buy now

DPRD Balangan Wujudkan Pembangunan Siring Jalan Lewat Jalur Pokir

DISEBABKAN intensitas hujan cukup tinggi berpotensi terjadinya tanah longsor di Desa Muara Pitap Kecamatan Paringin Selatan Kabupaten Balangan.

AGAR terhindar dari tanah longsor, warga Desa Muara Pitap berkeinginan ada bangunan siring jalan di pemukiman setempat.

Anggota Komisi 1 DPRD Kabupaten Balangan, M Rusdin Barhiwan berhasil mewujudkan keinginan warga Desa Muara Pitap melalui program Pokok Pikiran (Pokir) untuk membangun siring jalan pada lokus yang berpotensi terjadi tanah longsor di pemukiman tersebut.

BACA : Wadah Sampaikan Aspirasi, Ketua DPRD Balangan Apresiasi Forum Konsultasi Publik

“Pada masa reses sidang ketiga tahun 2022 lalu salah satu usulan yang disampaikan oleh masyarakat Muara Pitap melalui saya, adalah pembuatan siring jalan pada lokus yang berpotensi terjadi tanah longsor di pemukiman,” kata Rusdin.

Akibat dari rusaknya siring jalan tersebut membuat drainase tersumbat maka air tidak mengalir semestinya pasca hujan, yang berakibat menggenangi jalan serta beberapa rumah masyarakat terdampak air yang meluber masuk kedalam rumah apalagi saat musim hujan.

Beberapa waktu lalu, Anggota Komisi 1 DPRD Kabupaten Balangan tersebut bersama SKPD teknis langsung meninjau lokus yang menjadi usulan sekaligus bertemu dengan warga masyarakat setempat.

“Usulan tersebut sudah kami perjuangkan melalui pokok-pokok pikiran dewan, dan usulannya tersebut dapat terealisasi di Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Murni tahun 2023 ini,” tambahnya.(jejakrekam)

Fahriza
Fahriza
Manager Pemberitaan

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

0FansSuka
0PengikutMengikuti
22,300PelangganBerlangganan
- Advertisement -spot_img

Latest Articles