H Andi Amirudin Dikukuhkan Jadi Ketua DPC PAMMI Kota Banjarmasin

0

DPC Persatuan Artis Musik Melayu Dangdut Indonesia (PAMMI) Kota Banjarmasin dikukuhkan, di Aula Kayuh Baimbai Pemkot Banjarmasin, Minggu (25/12/2022).

KETUA DPC PAMMI Kota Banjarmasin H Andi AmirudIn dan sekertaris DPC PAMMI Banjarmasin Muhidin HM, akan membimbing kepengurusan pada periode 2022-2027.

Turut berhadir dalam rangka acara pengukuhan Kepala Dinas Kebudayaan, Pemuda, Olahraga dan Pariwisata (Disbudporapar) Kota Banjarmasin Iwan Fitriady.

BACA: Raja Dangdut Resmi Lantik DPD PAMMI Kalsel dan DPC 13 Kabupaten/Kota

Walikota Banjarmasin dalam pesannya yang dibacakan Iwan Fitriady mengatakan, bahwa selaku pemerintah kota Banjarmasin sangat mendukung adanya wadah untuk para artis seniman musik dangdut melayu. Sehingga mereka mempunyai tempat untuk berkarya, dan dapat menciptakan lagu-lagu yang mendidik.

Sementara HM Suyanto Ketua DPD PAMMI Provinsi Kalimantan selatan menuturkan, kepengurusan yang baru saja dilantik dapat lebih maju lagi. “Mari kita majukan musik melayu, dan kita terus jalin persaudaraan sesama seniman dimanapun berada,” ucapnya.(jejakrekam)

Penulis Sirajuddin
Editor Ahmad Riyadi

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.