Meriahkan HUT Banjarmasin, Puluhan Anak Ikuti Lomba Mewarna

0

DALAM rangka memperingati hari jadi Kota Banjarmasin yang ke 496, Hypermart mengadakan kegiatan lomba menggambar atau mewarna untuk anak usia dini, tingkat PAUD, taman kanak-kanak ( TK/ RA, dan juga tingkat sekolah Dasar ( SD) / MI.

KEGIATAN yang dilaksanakan pada pada Minggu ( 25/ 9/2022) di pusat perbelanjaan Hypermart Kilometer 6 Banjarmasin ini tak hanya diikuti peserta dari Banjarmasin, namun ada juga peserta dari Kabupaten Banjar dengan total peserta sebanya 68 orang yang dibagi dalam tiga kategori.

Untuk tingkat PAUD / TK berjumlah 19 perserta katagori ( A) untuk kategori ( B) Sekolah Dasar, kelas 1 dan 3 , dan kategori C kelas 4 hingga kelas 6,untuk persertanya sebanyak 21 orang.

“Iya sama seperti lomba mewarnai sebelumnya peserta sangat antusias dan selalu hadir tidak pernah absen meskipun jarak jauh bukan kendala bagi mereka” ucap salah satu panitia kegiatan.

Adila Syafira Ramadhania, salah satu peserta lomba dari SDN Pasar Lama 1 Banjarmasin yang menjadi juara pada kategori C mengatakan, dirinya pernah menjuarai lomba yang sama yakni mewarna tingkat Kota Banjarmasin dengan menyabet juara 3.

Sementara itu Walikota Banjarmasin H Ibnu Sina, dalam sambutan yang disampaikan oleh ketua panitia pelaksana, mengatakan bahwa Pemkot sangat mendukung kegiatan seperti ini. “Terus tingkatkan kreatif, terus asah kemapuan karena generasi muda generasi penerus bangsa masa depan,” pungkasnya.(jejakrekam)

Penulis Sirajudin
Editor Fahriza

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.