13.9 C
New York
Selasa, November 5, 2024

Buy now

Mayat Pria Ditemukan Tergantung di Jembatan Gantung Desa Mangkupum

WARGA Desa Mangkupum, Kecamatan Muara Uya dibuat geger seiring adanya temuan mayat yang diduga bunuh diri. Korban gantung diri itu ditemukan di Jembatan Gantung yang ada di desa wilayah utara Kabupaten Tabalong.

KORBAN berinisial MI (30 tahun) ini kesehariannya sebagai petani di desanya, Desa Mangkupum Kecamatan Muara Uya, ditemukan Senin (16/8/2021) malam sekitar pukul 23.00 WITA.

Kapolres Tabalong AKBP Riza Muttaqin melalui Kasi humas Polres Tabalong, Iptu Mujiono ketika dikonfirmasi awak media membenarkan adanya penemuan mayat seorang pria yang gantung diri di jembatan gantung Desa Mangkupum pada Senin (16/8/2021) malam hari.

“Temuan mayat ini diketahui petugas Polsek Muara Uya dari laporan Kepala Desa Mangkupum terkait warganya yang meninggal dengan cara yang tidak wajar,” bebernya.

BACA: Tangkal Berita Hoaks, Polres Tabalong Gandeng PWI

Berdasarkan laporan tersebut, Petugas yang pimpinan Kapolsek Muara Uya, Iptu Suwito langsung mendatangi lokasi kejadian dan ternyata benar di jembatan gantung tersebut ada mayat pria tergantung di bawah jembatan dengan seutas tali nilon.

Dari temuan tersebut, petugas ungkapnya langsung melakukan olah TKP gantung diri sambil menunggu kedatangan Tim Inafis satreskrim Polres Tabalong yang dipimpin KBO Satreskrim Polres Tabalong Iptu Supriyono.

Mayat ini sendiri bebernya pertama kali ditemukan oleh sopir truk yang melintas dibawatan jembatan gantung dan melihat ada sesuatu yang menggantung lalu menghentikan mobilnya tepat didepan pondok warga setempat.

Penasaran, bersama penumpang dan juga warga setempat sisopir mendatangi lokasi tersebut untuk memastikan sesuatu yang tergantung dibawah jembatan gantung itu manusia atau boneka.

Setelah dekat, ternyata yang tergantung di bawah jembatan tersebut merupakan sesosok mayat pria yang tergantung dengan seutas tali tambang kecil terikat pada lehernya dan disangkutkan ke jembatan gantung.

Warga setempat kemudian melaporkan temuan tersebut kepada kepala desa dan selanjutnya Kades Mangkupum melaporkan temuan mayat tersebut ke Polsek Muara Uya.

“Dari keterangan warga dan keluarga korban, korban sebelumnya pada pagi hari hingga malam masih melakukan aktifitas seperti biasa dan sekitar pukul 23.00 WITA ditemukan dalam keadaan gantung diri di jembatan gantung,” ujarnya.

BACA JUGA: Bawa Kayu Ulin, Polres Tabalong Amankan Dua Supir Truk

Untuk saat ini petugas Inafis sudah melakukan olah TKP dan serangkaian penyelidikan. Kemudian proses evakuasi korban dibantu petugas Polsek Muara Uya dan warga setempat.

Mayat korban kemudian dibawa ke Puskesmas Muara Uya untuk dilakukan Visum Et Repertum.

“Sementara dari keterangan medis tidak ada tanda – tanda kekerasan baik dari benda tajam maupun benda tumpul, hanya serta ada bekas jeratan tali pada leher korban,” terangnya.

Saat ini petugas bebernya berupaya melakukan pendekatan dan berkoordinasi dengan pihak keluarga agar jenazah korban dapat dilakukan Autopsi tim medis.

“Pihak keluarga menolak untuk dilakukan autopsi dan selanjutnya jenazah korban dibawa kerumah duka oleh pihak keluarga di Desa Mangkupum untuk dimakamkan,” ucap Iptu Mujiono.(jejakrekam)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

0FansSuka
0PengikutMengikuti
22,100PelangganBerlangganan
- Advertisement -spot_img

Latest Articles