Sambut Popda Kalsel di Banjarmasin, Kontingen Taekwondo HSS Target Raih Medali

0

OPTIMISME bisa merebut medali dalam ajang Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) Kalimantan Selatan XVI di Banjarmasin pada Juli 2021 mendatang, disuarakan kontingen taekwondo asal Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS).

PELATIH taekwondo Kabupaten HSS, Edy Iriansyah mengatakan ada enam atlet disiapkan guna menyongsong even Popda Kalsel XVI di Banjarmasin pada Juli 2021 mendatang.

“Pada pertengahan Juli 2021, atlet yang kita kirim ke Popda kalsel sangat siap baik secara fisik maupun mental, termasuk kemampuan teknik untuk bertanding,” ucap Edy Iriansyah kepada awak media di Kandangan, belum lama tadi.

BACA : Ikuti Empat Cabor, Balangan Raih 6 Medali Popda

Ia mengamati dari hasil latihan serta semangat para atlet yang digembleng sebanyak enam orang, sangat puas dan optimistis bisa merebut medali bagi HSS.

Atlet taekwondo HSS, Agustiaz Pramaditha Puteri Aseri mengaku pada even Popda XVI Kalsel di Banjarbaru merupakan ajang olahraga berskala regional yang pertama kali diikutinya.

“Saya sendiri tak sabar ingin turun di pertandingan. Yang pasti, saya berjanji untuk menyuguhkan yang terbaik bagi daerah,’ ucap Agustiaz.(jejakrekam)

Penulis Iwan Sanusi
Editor Didi G Sanusi

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.