Bawa Paket Sembako, Hasanuddin Murad Sambangi Desa Terendam Banjir

0

BANJIR yang masih melanda di sebagian wilayah Kabupaten Barito Kuala menjadi sasaran kunjungan reses H Hasanuddin Murad, Anggota DPRD Provinsi Kalimantan Selatan asal Daerah Pemilihan III. 

DENGAN membawa ribuan paket sembako, sarung laki-laki dan perempuan serta selimut bayi, pria yang akrab dipanggil Hasan menyambangi desa-desa yang masih terdampak banjir sekaligus menyerahkan bantuan bagi warga desa.

Disela kegiatan reses, politisi kawakan dari Partai Golongan Karya ini mengatakan keprihatinannya atas musibah banjir yang melanda desa-desa di wilayah Kabupaten Barito Kuala. 

BACA : Masyarakat Danau Panggang Bersyukur, Aspirasinya Dilanjutkan Ketua DPRD Kalsel

Dirinya berharap warga yang terkena musibah dapat bersabar dan tetap semangat dalam menghadapi kejadian ini.

“Sebagai wujud perhatian dan kepedulian, kami datang untuk melihat kondisi desa dan warga, sekaligus memberikan bantuan. Semoga ini dapat meringankan beban warga yang terdampak banjir,” ucap mantan Bupati Batola selama 2 periode ini.

Selain melihat dari dekat kondisi desa dan warga, suami Hj Noormiliyani ini juga berdialog dengan para kepala desa setempat untuk mendengar aspirasi dan harapan yang berkembang di tengah masyarakat. Sebagian besar warga berharap adanya perbaikan dan peningkatan infrastuktur jalan dan jembatan yang rusak akibat banjir, bantuan alat dan mesin pertanian, bantuan rehab bangunan sekolah dan mesjid, bantuan bibit buah-buahan, dan lain-lain.

Kepala.Desa Semangat Karya Kecamatan Alalak, Nur Ipansyah atas nama warga desa menyampaikan ucapan terimakasih yang tak terhingga atas perhatian dan bantuan yang diberikan.

BACA JUGA : Persoalan Banjir Hingga Pembelajaran Online Menjadi Aspirasi Warga Saat Bertemu Syahruddin

“Bantuan ini tentunya sangat berarti bagi warga kami yang tertimpa musibah,” ujarnya seraya berharap aspirasi dan harapan warganya dapat direalisasikan.

Menanggapi permohonan warganya, Anggota Komisi III DPRD Provinsi Kalsel ini mengatakan akan memilah-milah usulan warga sesuai kewenangannya. Apakah ke tingkat pusat, provinsi, atau cukup kabupaten saja yang menanganinya. 

Namun demikian, Hasan mengajak warga untuk sama-sama prihatin dengan kondisi bangsa yang juga tengah menghadapi pandemi covid-19. Untuk itu, dirinya mengingatkan warga di pengungsian khususnya, untuk selalu memperhatikan protokol kesehatan seperti memakai masker, mencuci tangan, dan menghindari kerumunan.

“Covid-19 ini nyata dan jangan dianggap main-main atau hoaks”, tegas Hasan.(jejakrekam)

Penulis Riza
Editor Fahriza

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.