Di 8 Juni 2020, tercatat penambahan 62 orang positif Covid-19

0

GUGUS Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kalimantan Selatan mencatat terjadi penambahan pasien positif yang signifikan pada Senin (8/6/2020) sebanyak 62 orang.

PENAMBAHAN puluhan positif Covid-19 itu, dari Banjarmasin 14 kasus, Kotabaru 1 kasus, Hulu Sungai Selatan 3 kasus, Tanah Laut 5 kasus, Kabupaten Banjar 13 kasus, Banjarbaru 4 kasus, Tapin 12 kasus, serta Barito Kuala 10 kasus.       

Tak cuma penambahan pasien yang terkonfirmasi positif, hari ini juga tercatat ada pasien yang meninggal dunia sebanyak 3 pasien, yakni dari Banjarmasin ada 2 pasien dan Tanah Laut 1 pasien.

Mengacu perkembangan kasus ini, juru bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kalimantan Selatan HM Muslim mengungkapkan, secara akumulatif pasien terkonfirmasi positif di Kalsel hingga kini mencapai 1.347 pasien.

“Rinciannya, 1.129 pasien dirawat di berbagai rumah sakit di Kalsel serta dilakukan karantina khusus. Sedangkan, total pasien yang sudah sembuh dari Corona ada penambahan sebanyak 9 orang, sebelumnya hanya 108 orang dan kini menjadi 117 orang berbanding 101 pasien telah meninggal dunia,” tutur Muslim.

Untuk pasien dalam pengawasan (PDP) Covid-19 terjadi penambahan sebanyak 22 kasus. Terjadi dinamika PDP yang terkonfirmasi positif dan ada pasien PDP yang baru.

Sementara itu, menurut Muslim, untuk jumlah orang dalam pemantauan (ODP) ada pengurangan 26 orang. Sebelumnya sebanyak 855 orang dan kini hanya 829 ODP.

ODP masih didominasi Banjarmasin sebanyak 415 orang disusul Kabupaten Banjar 113 orang, Barito Kuala 67 orang, Tanah Laut 48 orang, Tanah Bumbu sebanyak 44 orang. Kemudian, Balangan 33 orang, Banjarbaru 30 orang, danTabalong 26 orang. Berikutnya, HST 16 orang, HSS 11 orang, Kotabaru 10 orang, HSU 9 orang, serta Tapin 7 ODP.(jejakrekam)

Penulis Asyikin
Editor Andi Oktaviani

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.