Hibah Rusunawa Menunggu Persetujuan Presiden Jokowi

0

PADA Kamis (5/3/2020) tim dari Kementerian PUPR ke Barito Utara untuk mempercepat serah terima hibah dan penghunian rusunawa yang telah dibangun di Barito Utara.

BUPATI Barito Utara Nadalsyah menyatakan siap menerima hibah yang akan dilaksanakan oleh Kementerian PUPR atas rusunawa yang telah dibangun.

Terkait kerusakan yang ada, pihak kementerian sudah memerintahkan pihak pelaksana untuk memperbaikinya. “Untuk dinding penahan tanah, kita tunggu hasil koordinasi yang akan disepakati bersama,” katanya.

Tim dari Kementerian PUPR menjelaskan bahwa untuk saat ini pelimpahan hibah dari Kementerian kepada Pemerintah Kabupaten Barito Utara belum bisa dilaksanakan. “Sehubungan anggaran di atas Rp 10 miliar, maka yang berwenang untuk penandatangan hibah yakni Presiden,” jelas Tian.

Dijelaskannya, rusunawa boleh digunakan oleh Pemkab Barito Utara sambil menunggu proses pemberkasan hibah rusunawa dari Presiden kepada Pemkab Barito Utara.(jejakrekam)

Penulis Syarbani
Editor Andi Oktaviani

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.