Sibuk Susun Berkas, DPD Golkar Banjar Enggan Sebutkan Bacalon yang Telah Mendaftar

0

TIM Penjaringan Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati DPD Partai Golkar Tidak Bersedia Menyebutkan 12 nama yang telah menyerahkan berkas Pendaftaran untuk Pilbup Banjar 2020.

PENJARINGAN bakal calon bupati dan wakil bupati di DPD Partai Golkar Kabupaten Banjar telah ditutup.  Dan 12 orang telah menyerahkan formulir pendaftaran. Hanya saja, panitia penjaringan tidak bersedia menyebutkan 8 orang yang melamar sebagai bakal calon bupati dan 4 orang bakal calon wakil bupati untuk Pilbup Banjar 2020.

SEKRETARIS penjaringan bakal calon bupati dan wakil bupati DPD Partai Golkar Kabupaten Banjar, Chairil Anwar membenarkan bahwa proses penjaringan telah ditutup pada Selasa (22/10/2019) kemarin.

“Saat ini kami sedang menyusun berkas formulir yang telah diserahkan para bakal calon bupati dan wakil bupati. Ada 12 pelamar yang menyerahkan berkas pendaftaran, 8 untuk bakal calon bupati dan 4 bakal calon wakil bupati,” urai Chairil.

Hanya saja, Chairil belum bersedia menyebutkan nama dari 12 orang tersebut. Walaupun sudah didesak agar transparan, tetapi ia tetap tak bersedia menyebutkan dan meminta agar wartawan bersabar dengan alasan pihaknya masih sibuk menyusun berkas. “Nanti akan kami sampaikan, rekan wartawan diharap bersabar, sebab berkas ini harus kami susun dan serahkan ke provinsi,” tandasnya.

Terpisah, Ketua Aktivis Parlemen Jalanan Kalsel Badrul Ain Sanusi menyatakan, dalam konteks transparansi kepentingan parpol kepada calon pelamar tidak diwajibkan. Karena persoalan hal itu merupakan internal partai.

“Tetapi, sebagai bagian transparansi demokrasi politik sejatinya disampaikan nama nama pelamar itu, agar publik mengetahuinya secara luas. Apalagi dengan disebutkan nama-nama pelamar  pastinya tidak akan merugikan Partai Golkar, malahan diapresiasi publik,” imbuhnya.(jejakrekam)

Penulis Syahminan
Editor Fahriza

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.