Berikan Pengetahuan Wawasan Kebangsaan, Serda Dirto Masuk SD

0

UNTUK menanamkan patriosme dan cinta tanah air kepada generasi penerus bangsa, Babinsa Koramil 1001-11 Danau Panggang masuk sekolah untuk memberikan materi wawasan kebangsaan kepada siswa-siswi SDN Desa Sungai Panangah, Kecamatan Danau Panggang kabupaten HSU,  Selasa (5/3/2019).

DALAM pemberian materi wawasan kebangsaan, Serda Dirto mengatakan, materi yang disampaikan dikemas dengam bahsa sederhana agar mudah dipahami siswa-siswi.

BACA JUGA: Hasil Audit ANRI, Kabupaten HSU Menempati Peringkat II Nasional

“Materi yang kita sampaikan kepada siswa-siswi masalah pengertian Bhinneka Tunggal Ika, sejarah perjuangan bangsa serta bela negara,” ujar  Serda Dirto kepada jejakrekam.com.

Masih menurut Dirto, dalam pemaparannya,  negara Indonesia,  berdiri karena berkat jasa para pahlawan pendahulu bangsa yang rela berkorban.

“Kita tekankan untuk adik-adik harus rajin belajar demi mencapai cita-cita guna melanjutkan keberlangsungan negeri.  Ke depan negeri ini berada dalam pundak dan gengaman generasi muda, ” katanya

Sementara itu Plt  Kepala Sekolah SDN Sungai Panangah  Faridah  mengungkapkan ucapan terima kasih kepada Koramil 1001-11/Danau Panggang yang telah meluangkan waktunya untuk memberikan materi wawasan kebangsaan bagi anak didiknya.

“Melalui kegiatan ini, akan lebih memberikan pemahaman wawasan kebangsaan bagi siwa-siswinya. Diharapkan kegiatan seperti ini dapat dilangsungkan secara terjadwal dan berkesinambungan,” imbuhnya.(jejakrekam)

Penulis Muhammad
Editor Fahriza

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.