Offroader Bantu KPU Distribusikan Logistik Pemilu 2019

0

PENGGEMAR olahraga otomotif yang tergabung dalam Indonesia Offroad Federation (IOF), bertandang ke kantor KPU Kalsel untuk menawarkan diri membantu lembaga penyelenggara Pemilu mendistribusikan logistik di daerah terpencil yang sulit dilalui transportasi lainnya.

KETUA Pengurus Daerah Indonesia Offroad Federation (IOF) Kalsel Haryadi sengaja bertemu dengan anggota komisioner KPU Kalsel sebagai ajang silaturrahmi sekaligus memperkenalkan organisasinya yang bergerak dibidang hobi dan sosial.

Haryadi menyebut, pada 17 April bakal digelar pemungutan suara Pemilu 2019, dari itu IOF menawarkan diri untuk membantu KPU mendistribusikan logistik melalui armada anggotanya yang diakui teruji untuk masuk ke daerah-daerah terpencil.

“Kami menawarkan diri. Sebenarnya ini bagian dari program pusat hingga diteruskan di Kalsel, Mengingat masih banyak daerah yang tidak bisa dilewati mobil biasa,” katanya.

Menurutnya, setiap kabupaten di Kalsel sudah memiliki klub-klub offroad yang siap siaga untuk membantu KPU dalam mendistribusikan logistik, misalnya di Tapin, Tabalong, Tanah Bumbu, Tanah Laut.

Komisioner KPU Kalsel Sarmuji menyatakan, IOF menawarkan kerjasama untuk berpartisipasi dalam penyelenggaraan Pemilu. Gayung bersambut, lembaga penyelenggara Pemilu ini rupanya menyambut baik. Ini mengingat medan untuk pendistribusian logistik ada beberapa daerah yang sulit dijangkau melalui alat transportasi biasa.

Tahun 2018 lalu, KPU Kalsel bersama KPU Kabupaten Tabalong sudah melakukan kerjasama dengan IOF saat mengirimkan pendistribusian logistik Pilkada, dengan kawalan polisi.

Ini mengingat, mobil yang mengangkut logistik tidak bisa jalan di tempat yang dianggap luar biasa beceknya. Para offroader yang bisa menarik angkutan untuk sampai ke tempat tujuan.

“Mereka membantu untuk melancarkan tugas KPU, tentunya kami terima dengan baik. Medan-medan yang berat ini ada di Tabalong, Banjar, dan HST yang memang memerlukan bantuan IOF,” pungkasnya.(jejakrekam)

Penulis Arpawi
Editor Andi Oktaviani

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.