Pendidikan Politik bagi Kalangan Millenial

0

RUANGAN rapat paripurna DPRD Banjarmasin tampak memutih. Ratusan siswa dari berbagai SMA dan SMK di Banjarmasin dengan seksama mendengarkan materi tentang pendidikan politik, Senin (3/9/2018).

DPRD dan KPU Banjarmasin memberikan sosialisasi wawasan pemahaman politik bagi generas muda di Banjarmasin.

Pelatihan kepemiluan bertujuan menaikkan partisipasi pemilih pemula pada Pemilu 2019 mendatang.

Ketua KPU Banjarmasin Khairunnizan menuturkan, peran pemilih pemula penting bagi kesuksesan Pemilu 2019 mendatang. “Kita menyampaikan kepada siswa SMA dan SMK apa itu Pemilu, penyelenggaraan Pemilu, serta tentang tahapan-tahapannya,” ucap Khairunnizan.

Ia mengatakan, kegiatan ini penting bagi pemahaman politik yang baik kepada generasi millenial apalagi di tahun 2019 pemilih pemula meningkat secara signifikan dibandingkan tahun 2014 lalu.

“Tahun 2019 ada sekitar 14 juta pemilih di seluruh Indonesia, KPU RI menargetkan partisipasi pemilih sekitar 75 persen, selain itu pemilih pemula juga turut menentukann arah politik,” ucapnya.

Marcella Manurung, salah satu peserta mengaku bersyukur dapat mengikuti pendidikan politik baginya pengetahuan politik seperti barang baru.

“Ternyata generasi millenial juga bisa menentukan arah politik, oleh karena itu menurut saya penting bagi teman-teman untuk memahami lebih banyak tentang politik,” ungkap siswi SMA 6 ini.

Ia mengatakan pada Pemilu 2019 nanti, akan menggunakan hak pilih dengan sebaik-baiknya.(jejakrekam)

Penulis Husaini
Editor Andi Oktaviani

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.