Ada 58,38 Persen di Pemilu 2024, Parpol Berebut Ceruk Pemilih Milenial dan Gen Z di Kalsel

0

CERUK pemilih generasi milenial dan generasi (gen) Z jadi incaran sejumlah parpol kontestan Pemilu 2024. Di Kalimantan Selatan saja totalnya mencapai 58,38 persen.

PERHITUNGANNYA, berdasar data KPU Provinsi Kalsel pemilih bertotal 3.025.220 jiwa. Terdiri dari 1.512.186 laki-laki berbanding dengan 1.513.034 perempuan

Dari data daftar pemilih tetap (DPT) Pemilu 2024 di Kalsel dibagi dalam lima generasi. Yakni, Pre-boomer kelahiran <1945, Babby Boomer 1949-1964, Gen X 1965-1980, Milenial kelahiran 1981-1996 dan Gen Z kelahiran 1997 >.

Masih dari data KPU tercatat generasi milenial terbanyak pertama tercatat ada 1.054.334 orang atau 34,85 persen. Disusul, generasi X terdata 870.071 jiwa atau 28,76 persen. Di tataran pemilih terbanyak ketiga adalah generasi Z mencapai 711.955 atau 23,53 persen, dan generasi baby boomer hanya 357.515 orang atau 11,82 persen, dan terakhir generasi pre-boomer di angka 31.345 orang atau 1,04 persen.

BACA : Terdata 58,38 Persen, Pemilih Milenial Dan Generasi Z Dominasi DPT Pemilu 2024 Kalsel

Jika dikalkulasi total pemilih kalangan milenial itu mencapai 34,85 persen ditambah generasi Z mencapai 23,53 persen. Maka, total jenderalnya mencapai 58,38 persen.

Ketua DPW Partai Gelora Indonesia Kalimantan Selatan, Riswandi mengakui ceruk pemilih milenial plus gen Z sangat menjanjikan untuk didulang suaranya pada Pemilu 2024.

“Totalnya lebih separuh dari jumlah pemilih Kalsel pada Pemilu 2024. Tentu, asumsi atau paradigma lama parpol memperkuat basis suara berpusat pada daerah tertentu akan ditinggalkan. Walaupun, tidak kita pungkiri mesti harus tetap dirawat,” kata Riswandi kepada jejakrekam.com, Senin (27/11/2023).

BACA JUGA : HMI Banjarmasin Ajak Generasi Milenial Berani Lapor Indikasi Politik Uang ke Bawaslu

Dia tak memungkiri sejumlah parpol memang memperkuat basis massa pendukung tradisional sebagai modal memenangkan laga perebutan suara rakyat.

Sebaran pemilih Kalsel berdasar usia pada Pemilu 2024 (Foto KPU Kalsel)

———-

Ambil contoh, PKS dikenal menguasai basis suara Hulu Sungai Selatan (HSS) dan sebagian Hulu Sungai Tengah (HST). Ceruk suara pemilih tradisional berbasis ponpes juga diincar dan dipelihara oleh PPP dan PKB seperti di Kabupaten Banjar dan Hulu Sungai Utara (HSU).

Pun, begitu pula Partai Golkar yang memelihara ceruk suaranya di Kabupaten Barito Kuala, Tabalong dan Balangan. Kini, basis suara PKB di Tapin telah ‘dikuasai’ oleh Golkar.

BACA JUGA : Klaim Partisipasi Pemilih Tinggi, Ketua KPU Banjarbaru Segera Luncurkan Program Berbasis Digital

Sementara, PDI Perjuangan sebagai parpol pemenang Pemilu 2024 mengincar daerah perkotaan semacam Banjarmasin, Banjarbaru, hingga wilayah pesisir seperti Tanah Laut, Tanah Bumbu dan Kotabaru. Hal serupa juga dilakoni Partai Gerindra, Partai NasDem serta Partai Demokrat serta parpol lainnya.

Bagi Riswandi, pertarungan pada Pemilu 2024 adalah bisa merawat dan menyapa para pemilih. Menurut dia, ceruk suara pemilih pemula khususnya generasi Z dan kalangan milenial bisa didekati dengan metode yang berbeda dengan generasi di atasnya.

“Kami terus bergerak dan menyapa di mana saja. Yang penting, kami bisa meyakinkan mereka,” kata mantan Wakil Ketua DPRD Kalsel dari Fraksi PKS ini.

BACA JUGA: Kalsel Kokohkan Kesatuan Generasi Milenial Menuju Pemilu 2024 yang Cerdas

Sebagai parpol pendatang baru di Pemilu 2024, Riswandi mengatakan partainya sadar persaingan sangat sengit dalam memperebutkan kursi parlemen khususnya DPR RI Senayan Jakarta karena adanya pemberlakuan ambang batas parlemen (parliamentary threshold) 4 persen.

“Kami terus berikhtiar. Makanya, basis massa pendukung itu dibutuhkan, namun perebutan suara pemilih milenial dan gen Z juga menjanjikan. Tentu saja bisa digarap para caleg dari kalangan mereka juga,” kata caleg DPR RI dapil Kalsel 1 ini.

BACA JUGA : PPP Bidik Suara Generasi Milenial, Syaifullah Tamliha : 60 Persen Belum Tentukan Pilihan Di Pemilu 2024

Sementara itu, Wakil Ketua DPD Partai Gerindra Kalsel Ilham Nor mengakui ceruk suara pemilih milenial dan gen Z sangat besar di Kalsel pada Pemilu 2024.

“Kami memang sudah memetakan daerah mana yang bisa digarap oleh Gerindra belajar dari hasil Pemilu 2019 lalu. Terlebih lagi, dalam Pilpres 2024 ini, Pak Prabowo Subianto (Ketua Umum Gerindra) juga menggandeng pendampingnya dari kalangan milenial (Gibran Rakabumbing Raka),” imbuh Ilham Nor.(jejakrekam)

Penulis Ipik Gandamana
Editor Didi G Sanusi

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.