Bank Kalsel Undi 41 Sepeda Motor bagi Nasabah ASN Simpeda KPE

0

BENTUK apresiasi bagi sekitar 88 ribu ASN nasabahnya, Bank Kalsel menggelar undian Simpeda KPE Bank Kalsel, berhadiah 41 motor.

PLT Dirut Bank Kalsel Gusti Agus Permana mengatakan, undian Simpeda KPE sebagai wujud kepedulian Bank Kalsel kepada ASN, yang merupakan salah satu nasabah terbesar bank milik Pemprov Kalsel itu, baik dari segi kredit maupun dana.

Ia berharap program ini dapat meningkatkan brand image Bank Kalsel dalam meningkatkan loyalitas nasabahnya. Simpeda sudah eksis 29 tahun dan merupakan salah satu produk layanan Bank Kalsel.

“Tabungan Simpeda KPE Bank kalsel menunjukan tren meningkat, baik dari jumlah nasabah, produk, maupun kepercayaan pemerintahan daerah,” katanya.

Ditambahkan Direktur Bisnis Bank Kalsel Rudi Syahrinsyah, saat ini sudah lebih dari 88 ribu ASN yang menjadi nasabah dan payrollnya dikelola Bank Kalsel.

Bank Kalsel, lanjutnya, memberikan berbagai benefit bagi nasabahnya dengan berbagai produk, termasuk pembiayaan multiguna tanpa agunan, kredit Wirausaha hingga KPR. “Dari berbagai produk pembiayaan untuk ASN, kami sudah salurkan dana sekitar Rp 4 triliun. Pembiayaan multiguna menjadi salah satu yang cukup dominan, dimana ASN maupun keluarganya yang memiliki usaha bisa mengajukan kredit multiguna hingga Rp 200 juta,” katanya.

Sementara itu, undian Simpeda KPE Bank Kalsel berhadiah total 41 sepeda motor. Penarikan undian Simpeda KPE Bank Kalsel digelar di aula kantor Bank Kalsel, Senin (29/10/2018).

Sebanyak 41 motor itu, untuk 13 kantor pelayanan Bank Kalsel, yaitu 9 unit untuk Kantor Cabang (KC) Utama Bank Kalsel Banjarmasin, serta masing-masing 4 unit untuk KC Barabai, Tanjung, dan Martapura.

Kemudian, masing-masing 3 unit untuk KC Pelaihari dan Banjarbaru, serta 2 unit untuk KC Kotabaru, Amuntai, Rantau, Kandangan, Batulicin, Pagatan, Marabahan, dan Paringin.

Penyerahan hadiah kepada pemenang akan dilakukan di masing-masing kantor cabang Bank Kalsel.(jejakrekam)

Penulis Ipik Gandamana
Editor Andi Oktaviani

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.