Dipasok 1.200 MT, Hiswamigas Jamin Pasokan LPG 3 Kilogram Masih Aman

0

BEBERAPA warga Banjarmasin dan sekitarnya mengeluh sulitnya mencari LPG ukuran 3 kilogram. Gas melon memang sempat menghilang di pasaran, hingga harganya merangkak naik. Seperti dialami Ahmad Yani, warga Alalak Tengah, Banjarmasin ini.

MENURUT Ahmad Yani, istrinya kesulitan mencari gas bersubsidi untuk keperluan memasak, akibat di beberapa pangkalan sempat mengalami kekosongan pasokan. “Ya, sehari sebelum Hari Raya Idul Adha, gas ukuran tiga kilogram ini memang kosong. Makanya, sampai sekarang, kami cukup sulit mencari. Kalau ada harganya sudah naik,” ucap Yani kepada jejakrekam.com, Jumat (24/8/2018).

Hal serupa juga diungkapkan Siti Aisyah. Warga Sungai Tabuk, Kabupaten Banjar pun mengaku kesulitan mencari gas melon. Menurut dia, harga eceran gas tabung ukuran tiga kilogram sampai melambung naik hingga Rp 40 ribu per tabung. “Saya juga terpaksa mencari ke tempat lain. Kalau pun ada, harganya sudah tinggi jauh dari harga yang ditetapkan pemerintah,” kata Siti Aisyah.

Dia menduga kelangkaan ini akibat adanya aksi main untung dari beberapa pedagang eceran yang memborong LPG 3 kilogram di sejumlah pangkalan yang ada, baik di Banjarmasin maupun di daerah perbatasan Kabupaten Banjar-Banjarmasin.

Adanya kelangkaan gas melon ini justru dibantah Ketua Himpunan Wiraswasta Nasional Minyak dan Gas Bumi (Hiswanamigas) Kota Banjarmasin, H Saibani. Menurut dia, stok LPG 3 kilogram justru dalam kondisi aman.

“Saat ini, persediaan dalam posisi 1.200 metrik ton (MT). Jadi, tidak benar kalau persedian LPG ukuran 3 kilogram itu hilang di pasaran, pasca perayaan Idul Adha 1439 Hijriyah,” kata H Saiban.

Dia menyebut penyaluran LPG 3 kilogram rata-rata 350 MT perhari. “ Hari Jumat ini, kami tambah penyalurannya dari 359 MT menjadi 375 MT. Dengan kondisi ini, berarti sangat tersedia di agen dan pangkalan,” cetusnya.

Menurut Saibani, soal kelangkaan gas melon itu di tingkat pangkalan atau agen juga tidak terjadi. “Sebab, penyaluran dari Pertamina ke agen hingga pangkalan berjalan normal, tanpa ada kendala. Saya tegaskan lagi, tidak betul ada kelangkaan LPG ukuran tiga kilogram,” tandasnya.(jejakrekam)

 

Penulis Afdi Achmad
Editor Didi GS

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.