Laksanakan Tiga Tahapan, Dispora Balangan Gelar Seleksi Paskibraka

0

DINAS Pemuda Olahraga (Dispora) Kabupaten Balangan melaksanakan seleksi tahap pertama pasukan pengibar bendera (Paskibra) merah putih untuk upacara hari ulang tahun  ke-74 Republik Indonesia 2019 mendatang.

TES tahap pertama ini, diikuti 112 orang siswa-siswi yang berasal dari 19 sekolah SMA se derajat yang ada di Bumi Sanggam.

Hendi Hidayat salah satu panitia seleksi mengungkapkan, jumlah Paskibraka tahun 2019 ini mengalami pengurangan jumlah personel dari tahun sebelumnya berjumlah 43 menjadi 31 orang saja.  Pengurangan ini, menurut Hendi, karena adanya pengurangan anggaran untuk Paskibraka ini sendiri.

“Untuk pelaksanaan seleksi sendiri kita bagi tiga tahapan, pertama, samapta dan jasmani, kedua kesehatan dan wawancara serta yang ketiga Pantohir. Dan hari ini tahap pertama,” ujar Hendi disela kegiatan seleksi.

BACA:  2019, DPRD Balangan Target Selesaikan 45 Raperda

Tim seleksi sendiri, lanjut dia, berasal dari TNI dan Polri, petugas kesehatan, Dispora, KNPI serta para purna paskibra Indonesia (PPI) Balangan.  Menurut dia, tes pertama selain penimbangan dan pengukuran tinggi badan juga ada lari, push-up dan lain-lain.

Untuk tinggi badan, sebut dia, putra minimal memiliki tinggi 170 cm dan putri 160 cm. dan berat badan proporsional. Para calon , jelas dia,  diberikan materi peraturan baris berbaris (PBB), tes kesehatan, penimbangan, push up, set-up, tes pengetahuan, budaya, dan psikotes.

“Selain itu, peserta rangking satu, dua dan tiga masing-masing putra dan putri akan kita ikutkan seleksi paskibra tingkat Provinsi Kalsel,” bebernya.

BACA JUGA: DPRD Balangan Minta Penggunaan APBD Harus Maksimal

Semangat tinggi juga dilihatkan oleh para peserta yang ikut seleksi tahap pertama Paskibraka yang digelar oleh Dispora ini. Salah satunya seperti yang diungkapkan oleh Susilawati siswi SMAN 2 Halong yang merupakan sekolah SMA paling jauh dari ibu kota Kabupaten.

“Meski jauh dan harus naik kendaraan saya tetap semangat ikut seleksi ini,” ujar siswi kelas 10 ini.  Ketertarikannya untuk ikut seleksi ini, kata Susilawati, tak lain agar bisa mencapai keinginannya menjadi salah satu anggota Paskibraka Balangan.

“Saya juga ingin membangakan nama orang tua dan sekolah lewat menjadi anggota Paskibraka, mudahan terpilih sehingga apa yang saya inginkan bisa tercapai,” imbuhnya.(jejakrekam)

Penulis Gian
Editor Fahriza

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.