Boikot Penjualan Tiket Garuda Indonesia Terus Berjalan

0

AKSI boikot dari Assosiation of Indonesian Tours and Travel Agency (ASITA) terhadap penjualan tiket maskapai Garuda Indonesia, dipastikan akan terus berjalan. Hingga nanti ada keputusan yang berpihak kepada para agen travel yang menjual tiket perusahaan penerbangan milik pemerintah itu.

KETUA DPD ASITA Kalimantan Selatan H Addy Chairuddin Hanafiah memastikan pemboikotan itu akan terus berjalan, karena telah menjadi kesepakatan para anggota. Dengan begitu, anggota ASITA yang ada di seluruh wilayah Kalimantan Selatan tak akan melayani penjualan tiket Garuda Indonesia.

Ia menegaskan aksi boikot itu akibat kebijakan Garuda Indonesia Cabang Banjarmasin yang telah mengklaim memberi kontribusi sebesar 10 hingga 15 persen. Mantan anggota DPRD Kalsel ini menegaskan boikot itu sebagai aksi balik dari agen travel agar Garuda Indonesia berpikir untuk mencabut kebijakan komisinya tersebut. “Jika ada kebijakan baru dari Garuda Indonesia, dan saling menguntungkan, tentu aksi boikot ini akan dicabut,” ucap Addy Chairuddin Hanafiah di Banjarmasin, Kamis (9/2/2017).

Terlebih lagi, menurut Addy, apa yang diambil Kalimantan Selatan telah mendapat dukungan dari Ketua  Dewan Pengurus Pusat (DPP) Association of Indonesian Tours and Travel Agencies (ASITA) H Asnawi Bahar. Apa yang dilakukan Kalsel, dipastikan DPP ASITA akan diikuti agen travel yang ada di Indonesia untuk melakukan boikot nasional.

Sebelumnya, H Asnawi Bahar memastikan jika persentase komisi atas penjualan tiket Garuda Indonesia tetap berlaku pada aturan baru yakni komisi 4 persen menjadi 3 persen, kemudian dari 3 persen menjadi 2 persen dan menggantinya dengan insentif, dipastikan akan disikapi dengan digelar aksi boikot nasional.(jejakrekam)

Penulis : Afdi NR

 

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.