Buka Turnamen Danrem Cup 2024, Paman Birin: Terus Majukan Olahraga Banua

0

GUBERNUR Kalsel, H Sahbirin Noor secara resmi membuka Turnamen Danrem Cup U-11 dan U-13 Tahun 2024, di lapangan Upik Mini Soccer Banjarmasin, Kamis (23/5/2024).

PADA pembukaan itu, dihadiri pula oleh Danrem 101/Antasari, Brigjen TNI Ari Aryanto, Ketua DPRD Kalsel, H Supian HK, Tenaga Ahli Gubernur, Rizal Akbar, KH Wildan Salman, Sekdaprov Kalsel, Roy Rizali Anwar, Ketua Umum Futsal Kalsel, H Anwar Hadimi, tokoh masyarakat Banjarmasin, Yuni Abdi Nur Sulaiman, serta sejumlah tamu undangan.

BACA: Korem 101/Antasari dan Hasnur Group Majukan Olahraga Banua

Pada pembukaan itu, Paman Birin, sapaan akrab H Sahbirin Noor, tampak antusias melihat ratusan anak yang siap bertanding. Bahkan, selepas pembukaan pun, Paman Birin dengan senang melayani salaman para anak-anak.

Disampaikan Paman Birin, kompetisi sepakbola, terutama usia dini adalah modal penting sekaligus momen dalam membangun dan memajukan olahraga di Banua, khususnya sepak bola.

Paman Birin mengatakan, dirinya selalu berkomitmen dan serius dalam memajukan olahraga di Banua. “Kita selalu berkomitmen untuk terus memajukan olahraga di Banua. Dan perlu diketahui, ulun satu-satunya gubernur yang pernah meraih penghargaan dari Menpora sebagai Pembina dan Penggerak Olahraga,” ujar Paman Birin.

Paman Birin berharap, melalui kompetisi ini dapat menciptakan generasi yang sportif guna membangun kejujuran sejak usia dini.

“Kepada para peserta, adik-adik generasi penerus bangsa sekalian, junjunglah setinggi-tingginya sportifitas dan kejujuran. Tidak hanya di saat bertanding, tapi juga di kehidupan sehari-hari. Karena kejujuran merupakan modal yang sangat penting dalam kehidupan kedepan, disaat apapun dan dimanapun kalian berada,” harap Paman Birin.

BACA JUGA: Bina Bibit Muda Olahraga, Danrem Cup U 11 dan U 13 Digelar

Sementara itu, Danrem 101/Antasari Brigjen TNI Ari Aryanto mengungkapkan, dengan adanya turnamen ini dapat menumbuhkan kreatifitas anak-anak guna mencegah kecanduan gadget.

“Kita selenggarakan turnamen ini agar anak-anak tidak terlalu ketergantungan dengan hp atau sejenisnya. Namun bisa memaksimalkan potensinya di bidang lain seperti olahraga terutama sepakbola,” jelasnya.

Untuk diketahui, dalam Turnamen Danrem Cup U-11 dan U-13 tahun 2024 ini, diikuti sebanyak 44 Sekolah Sepak Bola (SSB). Tidak hanya dari Kalsel, namun juga ada dari Provinsi Kalteng dan Kaltim.(jejakrekam)

Penulis Asyikin
Editor Ahmad Riyadi

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.