Sukseskan Pilkada Serentak, Kesbangpol Kalsel Gelar Sosialisasi untuk Pemilih Pemula

0

SEBAGAI salahsatu upaya untuk menyukseskan persiapan pemilihan kepala daerah (pilkada) serentak pada tahun 2024 ini, Kesbangpol Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) menggelar sosialisasi pendidikan politik bagi pemilih pemula.

SOSIALISASI dilaksanakan di Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU) Kamis (15/5/2024) ini diikuti para pelajar SMA/SMK dan MA yang ada di Kabupaten HSU dengan didampingi masing-masing empat orang guru dan kepala sekolah masing-msing.

Kegiatan di buka oleh Sekdakab HSU Adi Lesmana, dan menghadirkan narasumber dari Kesbangpol HSU, KPU HSU, Densus 88, Binda Kalsel, Kodim 1001 Hulu Sungai Utara, serta Dekranasda.

Plt Kabid Ekososbudwadnas Kesbangpol HSU, DR Hatmiati Mas’ud mengatakan, sosialisasi dihadiri sebanyak delapan sekolah lanjutan tingkat atas (SLTA) yang ada di Kabupaten HSU, dengan total peserta 300 orang.

Mantan Komisioner KPU Kalsel ini menyebutkan, kegiatan ini bertujuan untuk memberikan edukasi dan seruan kepada generasi muda yang tergolong pemilih pemula untuk menggunakan hak pilihnya di pilkada serentak yang akan berlangsung pada 27 November 2024 mendatang.

“Sosialisasi dan pendidikan pemilu bagi pemilih pemula khususnya bagi siswa/siswi tingkat SLTA dan sederajat ini perlu dilakukan. Karena sebagian besar remaja ini sudah masuk usia pemilih pemula yaitu 17 tahun,” kata Hatmiati.

Diapun mengaku sangat menyambut baik, dan berterima kasih kepada pihak Kesbangpol Provinsi Kalsel serta para narasumber yang telah sukarela memberikan edukasi kepada 8 Sekolah di HSU.

Adapun agenda yang disampaikan, yaitu, pemaparan materi mengenai pemilih pemula menyongsong pilkada 2024 disampaikan oleh Kesbangpol HSU. Tahapan pilkada oleh KPU HSU. Produk Unggulan oleh Dekranasda.

Kemudian terkait radikalisme dan terorisme oleh Densus 88. Peran pemuda sebagai upaya cegah dini komplik oleh BINDA, serta terkait bagaimana pemilih pemula saat ini dan menghadapi pilkada oleh Kodim 1001 HSU.

Hatmiati berharap, sosialiasi bertema “Mewujudkan Persatuan dan Kesatuan Dalam Menghadapi Pilkada 2024” ini dapat memberikan informasi yang bermanfaat dan positif bagi para siswa/i yang ada di Kabupaten HSU.(jejakrekam)

Penulis Asyikin
Editor Fahriza

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.