Sampaikan Aspirasi, ASKI Balangan Audiensi Bersama Pemkab

0

AKADEMI Seni Bela Diri Indonesia (ASKI) Balangan melakukan audiensi bersama Kadispora dan Asisten 2 Setda Balangan beserta Wakapolres Balangan, sekaligus pengalungan medali yang diraih atlet ASKI Balangan, pada Kejurnas Zona III Kalimantan Selatan. Di ruang Sekda Balangan, Selasa (22/3).

PELATIH ASKI Balangan, Ahmad Rifki mengungkapkan senang bisa beraudiensi bersama jajaran pemerintah, dalam rangka menyampaikan seluruh aspirasi demi kemajuan olahraga di Balangan.

Rifki juga menerangkan, beberapa karateka ASKI Balangan dibawah naungan FORKI nantinya juga akan berlaga dalam Kejurnas di Jakarta pada Juni mendatang.

Bukan hanya itu, Rifki berharap melalui ajang tersebut para atlet ASKI ini bisa mengharumkan nama kabupaten dan tentu membanggakan nama sekolahnya.

“Mudah-mudahan support moril dan materil bisa penuh dari pemerintah kabupaten balangan,” harap Rifki.

Disamping itu, salah satu atlet ASKI Balangan, M. Raihan mengatakan, dirinya pun sudah siap untuk mengikuti ajang Kejurnas pada Juni ini.

“Untuk persiapannya latihan tiap hari, dua kali sehari minimal. Target medali emas dan berharap ada dukungan dari pemerintah misalnya beasiswa,” ungkap dia.(jejakrekam)

Penulis InfoPublik.id
Editor Fahriza

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.