Prajurit Kodim 1003/Kandangan Turut Padamkan Kebakaran di Teluk Masjid

0

DIDUGA akibat arus pendek listrik, lima rumah di Jalan Teluk Masjid, Gang Pantai Harapan RT 08 LK IV, Kandangan Kota, HSS, terbakar, Minggu (30/9/2018).

API yang berkobar sejak pukul 16.55 Wita ini, diduga berasal dari rumah Akhmad ini, dengan cepat menjalar kerumah sekitarnya. Api baru bisa dipadamkan sekitar pukul 17.26 Wita, setelah masyarakat bersama-sama petugas pemadam kebakaran, termasuk anggota Kodim 1003/Kandangan, berusaha keras memadamkan si jago merah.

Dalam pemadaman api ini, Dandim 1003/Kandangan Letkol Srihadi Aji memerintahkan anggotanya guna membantu proses pemadaman kebakaran.

“Kami perintahkan Danramil dan Babinsa, dan anggota Kodim 1003/Kandangan membantu memadamkan kebakaran,” katanya.

Untuk menghindari terjadinya kebakaran, ia mengingatkan agar masyarakat senantiasa waspada, apalagi pada musim kemarau seperti ini

“Salah satu penyebab kebakaran rumah adalah korsleting listrik. Untuk itu perlu lebih waspada, apalagi di musim kemarau seperti sekarang ini,” ujarnya.(jejakrekam)

Penulis Asyikin
Editor Andi Oktaviani

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.