Antisipasi Demo, Pelantikan 55 Anggota DPRD Kalsel Bakal Dijaga Ketat

0

PROSESI pelantikan 55 anggota DPRD Kalsel terpilih hasil Pemilu 2019 bakal dijaga ketat aparat gabungan pada Senin (9/9/2019) mendatang. Sedikitnya 800 personel keamanan gabungan akan dikerahkan dengan sistem pengamanan berlapis.

SEBELUM memasuki ruang utama paripurna di Rumah Banjar, Jalan Lambung Mangkurat, para tamu dan pengunjung akan melewati pengamanan berlapis. Ratusan personel pengamanan yang dikerahkan berasal dari sekuriti internal dewan, kepolisian, TNI, Satpol PP dan Damkar Kalsel hingga aparat Dinas Perhubungan Provinsi Kalsel.

Kepala Bagian Tata Usaha Sekretariat DPRD Kalsel Riduansyah meminta agar para tamu dan pengunjung prosesi pelantikan 55 anggota dewan periode 2019-2024 harus memperlihatkan kartu pengenal atau ID card.

“Jadi, bukan hanya wartawan, pegawai dan honorer di DPRD Kalsel wajib mengenakan kartu pengenal khusus,” ucap Riduansyah kepada awak media di Banjarmasin, Selasa (3/9/2019).

BACA : Dilakukan Mendadak, BNNP Sambangi Sekretariat DPRD Kalsel untuk Tes Urine   

Skema pengamanan pun dibagi dalam tiga ring. Ring I di ruang rapat paripurna DPRD Kalsel. Ring II halaman Kantor DPRD Kalsel, dan ring III di ruas Jalan Lambung Mangkurat dan sekitarnya. “Langkah pengamanan ketat ini agar prosesi pelantikan 55 anggota DPRD Kalsel ini bisa berjalan lancar tanpa ada gangguan,” ucap Riduansyah.

Menurut dia, berdasar informasi berkembang, ada rencana demonstrasi dilakukan elemen masyarakat saat prosesi pelantikan para wakil rakyat edisi Pemilu 2019.

BACA JUGA : Pelantikan Anggota DPRD Kalsel Dijadwalkan pada 9 September 2019

Riduansyah menyebut dengan pengamanan ekstra itu bisa memberi rasa aman dan kelancaran, karena banyak tamu yang akan datang dari Forkompimda dan lainnya.

“Kami juga menyiapkan pintu masuk khusus bagi anggota DPRD Kalsel yang akan dilantik bersama keluarganya. Termasuk, untuk pejabat daerah dan Forkompimda Kalsel memasuki jalur khusus sebelum masuk ruang sidang,” tandasnya.(jejakrekam)

 

Penulis Ipik Gandamana
Editor Didi GS

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.