Sebelum Di-SK-Kan, Tiga Direksi PDAM Bandarmasih Teken Kesepakatan

0

WALIKOTA Banjarmasin Ibnu Sina didampingi Wakil Walikota Hermansyah mengungkapkan telah memanggil ketiga nama calon Direktur Utama PDAM Bandarmasih yakni Yudha Achmadi, Farida Ariyati dan Supian untuk melakukan wawancara usai mendapat hasil dari tim seleksi calon direktur utama perusahaan daerah itu.

“KAMI ingin menggali kembali komitmen yang mereka sampaikan dan teamwork-nya seperti apa. Siapa pun yang terpilih tetap menjaga kekompakan dalam tim PDAM Bandarmasih,” ujar Walikota Ibnu Sina kepada wartawan di ruang kantornya, Rabu (6/6/2018).

Mantan anggota DPRD Kalsel ini menginginkan adanya koordinasi PDAM Bandarmasih dengan Pemkot Banjarmasin. Meski, menurut Ibnu sina, PDAM Bandarmasih merupakan perusahaan daerah yang asetnya sudah dipisahkan dari daftar keuangan Pemkot Banjarmasin.

“Tetap saja sebagai owner (pemilik) harus mendapat laporan rutin dari PDAM Bandarmasih. Kami harus tahu seluruh kebijakan yang diambil, apalagi menyangkut kebijakan strategis yang menyangkut hajat pelanggan, harus dikonsultasikan,” tegas Ibnu Sina.

Masih menurut dia, secara rutin ada arahan dari Pemkot Banjarmasin, seperti dalam dua tahun ini PDAM ini memang harus mengencangkan ikat pinggang, melakukan efisiensi. “Mudah-mudahan dengan cara itu,  kita yakin bahwa performance dan kinerja perusahaan daerah ini bisa pulih kembali baik, minimal memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat,” ujarnya.

Mantan Ketua DPW PKS Kalsel ini menyatakan sudah melakukan diskusi dan bersepakat bahwa sebelum diberikan surat keputusan (SK) sudah ada kesepakatan untuk jajaran direksi. “Jadi, insyaAllah Direktur Utama PDAM Bandarmasih adalah Yudha Achmadi, kemudian Direktur Umum dan Keuangan dipegang Farida Ariyati dan Direktur Operasional Supian,” kata Ibnu Sina. Dia mengatakan ketiga nama itu sudah disepakati dan dalam beberapa hari ke depan akan disusulkan dengan administrasi.

Sementara itu, Wakil Walikota Hermansyah bersyukur telah dputuskan siapa yang duduk di jajaran direksi PDAM Bandarmasih. Bagi Hermansyah, sangat penting adalah bekerja dengan melakukan hal-hal yang strategis. Ini mengingat mendekati lebaran, pelayanan yang prima harus tetap diutamakan sembari menunggu surat keputusan (SK) pengangkatan jajaran direksi.

“Sebelum dilantik, mereka sudah bisa bekerja mulai hari ini. Diharapkan ada kekompakan untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat kota Banjarmasin,” tandas Hermansyah.(jejakrekam)

Penulis Arpawi
Editor Didi GS

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.