Harga Pangan di Banjarmasin Masih Fluktuatif

0

MEMASUKI akhir pekan pertama bulan Ramadhan 1438 H, harga sejumlah komoditas pangan di Banjarmasin masih bergerak fluktuatif. Beberapa harga bahan pangan seperti beras hingga bawang putih masih tercatat mengalami kenaikan.

KHUSUSNYA bawang putih, terjadi penurunan harga sebesar Rp 25.000 per kilogram. Adapun rata-rata harga bawang putih mencapai Rp 40.000 per kilogram dari harga sebelumnya yakni Rp 65.000 per kilogram. Seperti di Pasar Sentra Antasari yang merupakan pusat perdagangan sembako di Kota Banjarmasin.

Pedagang Pasar Sentra Antasari Basuki mengatakan saat ini telah terjadi penurunan harga pangan khususnya pada bawang putih di mana sebelumnya Rp 65.000 per kilogram menjadi Rp 40.000 per kilogram.”Harga tersebut masih di atas normal sebab impor masih terbatas, mudah-mudahan di sentra produksi bawang putih cuaca mulai normal sehingga panen tidak terganggu,” ujar Basuki kepada jejakrekam.com, Minggu (4/6).

Sementara harga kebutuhan pangan lainnya, seperti cabe merah kalau normalnya, cabe merah keriting sekira Rp 30.000 per kilogram, dan cabe merah naik Rp1.000 dari Rp34.000 menjadi Rp 35.000 per kilogram.”Bawang merah paling tinggi tembus Rp35.000 naik Rp3.000 dari harga sebelumnya Rp32.000, bawang putih Rp40.000 dan daging segar Rp110.000 dan daging beku Rp 80.000,” jelasnya.

Kendati demikian, pada akhir pekan awal Ramadhan terdapat beberapa harga bahan pangan yang juga mengalami penurunan di antaranya bawang putih dari harga Rp 65.000 menjadi Rp 40.000 per kilogram, serta daging sapi semula Rp120.000 turun senilai Rp10.000 menjadi Rp110.000 per kilogram.

Kemudian, harga gula pasir kiloan Rp12.500, daging sapi murni dan has berkisar  Rp Rp110.000-125.000, daging ayam broiler Rp 40.000, daging ayam kampung Rp 55 ribu, telor ayam broiler (per kilogram) Rp 25.000, telor ayam kampung Rp 34.000, cabe merah biasa Rp 35 ribu, cabe merah keriting Rp30.000, cabe rawit merah Rp 65.000, cabe rawit hijau Rp 25 ribu, bawang merah naik dari Rp 32.000 menjadi Rp 35.000, bawng putih dari Rp 65.000 menjadi Rp 40.000, garam beryodium halus Rp 7.000, kacang kedelai impor Rp 10 ribu, kacang hijau Rp 22 ribu, hingga ikan asin Rp 70 ribu.(jejakrekam)

Penulis  : Afdi NR

Editor    : Afdi NR

Foto      : Ananda

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.