Kredit Rp 692 Miliar bagi UMKM Dijamin Jamkrida

0

PENYALURAN kredit usaha yang djamin PT Jaminan Kredit Daerah (Jamkrida) Kalimantan Selatan telah  mencapai Rp 692 miliar.  Hal ini diungkapkan Pelaksana Tugas  (Plt) Direktur Utama PT Jaminan Kredit Daerah (Jamkrida) Kalsel DR H Suyanto.

PADA 2018,  PT Jamkrida Kalsel telah memberikan penjaminan kredit melalui Lembaga Pengelolaan Dana Bergulir (LPDB KUMKM) di Kalimantan Selatan. “Kami sudah melakukan kerjasama dengan Lembaga Pengelolaan Dana Bergulir (LPDB KUMKM). Semoga, pada 2018 apa yang sudah diterapkan bisa terus berlanjut,” ucap Suyanto kepada jejakrekam.com di Banjarmasin, Selasa (30/5/2017).

Menurut Suyanto, selama ini penjamin hanya bekerjasama dengan Bank Kalsel, dengan hadirnya  Jamkrida, maka bisa memenuhi target penjaminan sesuai harapan pemerintah daerah. “Penjaminan kredit mencapai Rp 692 miliar dengan 7.000 UMKM, dan 12.000 serapan tenaga kerja,” katanya. Ia menjelaskan UMKM memiliki pasar yang masih normal, namun harga batubara serta kepala sawit masih turun.”Selama ini UMKM dapat mengajukan pinjaman ke Bank Kalsel, dan Jamkrida memberikan penjaminan,” ucap Suyanto.

Dana bergulir disalurkan melalui sebuah lembaga yakni Lembaga Pengelola Dana Bergulir (LPDB) KUMKM. Dana yang dialokasikan oleh Kementerian Koperasi dan UKM untuk kegiatan perkuatan modal usaha bagi koperasi, usaha mikro, kecil, dan menengah. Tentu modal usahanya berada di bawah pembiayaan Kementerian Koperasi dan UKM.

“Tujuan dana bergulir adalah membantu perkuatan modal usaha guna pengembangan koperasi, usaha mikro, kecil, menengah dan usaha lainnya dalam upaya penanggulangan kemiskinan, pengangguran dan pengembangan ekonomi nasional,”  imbuhnya.(jejakrekam)

Penulis   : Afdi NR

Editor    : Afdi NR

Foto      :  Liput.id

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.