Berikan Nilai E untuk Sekdakab, Tindakan Bupati Banjar Disebut Tak Profesional

0

TINDAKAN Bupati Banjar, Saidi Mansyur yang memberikan nilai E kepada Sekdakab H Mokhamad Hilman dinilai sebagai tindakan yang tak wajar.

SAYA kira yang dilakukan bupati lebih bersifat personal dan bukan profesional,” ucap Ketua DPRD Banjar, H Muhammad Rofiqi, Minggu (31/3/2024).

Sepengetahuan dirinya, Sekdakab Banjar, H Mokhamad Hilman selama ini sudah bekerja dengan profesional. Bahkan, semua orang mengetahui rekam jejaknya dibirokrasi. “Intelektual dan kecerdasan H Mokhamad Hilman tidak perlu diragukan lagi,” tegas HM Rofiqi.

BACA : Bupati Banjar Digugat Sekdakab Di PTUN, Ada Apa?

Oleh karena itu, Ketua DPRD termuda sepanjang sejarah di Kabupaten Banjar ini kembali menegaskan, penilaian buruk terhadap kinerja Sekda tersebut sangat tidak tepat. Menurut dia, pemberian nilai E atau sangat kurang terhadap Sekda Banjar itu sama dengan membunuh karir seorang pejabat ASN, sehingga wajar digugat untuk mendapatkan keadilan.

“Selama ini semua berjalan lancar. Tapi malah diberi nilai E. Saya rasa sangat tidak wajar. Tentu langkah melakukan gugatan ke PTUN untuk mendapatkan keadilan sangat tepat,” ucapnya.

BACA JUGA : Ini Alasan Sekdakab Banjar HM Hilman Gugat Bupati Di PTUN

Selama ini, beber Rofiqi, Sekda Banjar Mokhamad Hilman sebagai eksekutif punya hubungan baik dengan lembaga legislatif atau DPRD Kabupaten Banjar. Sekda Banjar Hilman mampu melakukan hubungan yang baik dan sangat profesional dengan DPRD serta selalu hadir saat diundang.

“Sepengetahuan saya Pak Hilman itu pejabat yang turut menyukseskan pembangunan di Kabupaten Banjar pada masa 2 Bupati Banjar sebelumnya,” pungkas caleg Partai Gerindra yang sukses meraih kursi DPR RI di Pemilu 2024 ini.(jejakrekam)

Penulis Syahminan
Editor Fahriza

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.