Ada Bonus Umroh Hingga Uang Tunai untuk Atlet Berprestasi di Kalsel

0

BONUS uang tunai hingga umroh ke tanah suci diberikan kepada atlet Kalsel yang berprestasi dalam ajang PON XX di Papua dan altet Kejurprov Kalsel 2021.

ADAPUN bonus tersebut terdiri dari uang tunai yang diberikan Ketua DPRD Kalsel, H Supian HK kepada 25 atlet peraih medali emas, perak dan perunggu.

Untuk medali emas diajang PON XX Papua, mendapatkan uang tunai sebesar Rp 10 juta untuk masing-masing atlet. Medali perak Rp 5 juta, dan perunggu mendapatkan Rp 2 juta.

BACA : Gunakan Uang Pribadi, Ketua DPRD Berikan Bonus Bagi Atlet Kalsel Yang Raih Medali

Tak hanya para atlet berprestasi diajang PON, pelatih diajang Kejurprov 2021 juga mendapatkan bonus berupa ziarah ke Makam Wali Songo.

Ketua DPRD Kalsel, H Supian HK menyebut,  Gubernur Kalsel, H Sahbirin Noor juga memberikan bonus kepada atlet best of the best dalam ajang Kejurprov 2021 lalu berupa umroh.

“Saya juga memberikan bonus kepada pelatih berupa paket ziarah Wali Songo untuk 7 orang pelatih,” ucapnya.

BACA JUGA : Paman Birin Serahkan Bonus Atlet Peraih Medali PON Dan Peparnas

Sementara itu, Karateka asal Hulu Sungai Selatan (HSS) Dimas Prabowo, peraih juara best of the best kelas – 84 Kg putra dalam ajang Kejurprov tersebut menyampaikan bahwa awalnya tak ada bonus tersebut.

Sampai akhirnya pada saat pembukaan Kejurprov Kalsel 2021 di Borneo Arena, Gubernur Kalsel memberikan bonus berupa umroh untuk dua orang.

“Saya sangant bersyukur dengan hadiah yang diberikan.  Apalagi hadiah ini umroh. Saya sungguh tak menyangka mendapatkan hadiah ini,” ucapnya.

Tentunya bonus umroh untuk juara best of the best Kejurprov Karate ini menjadi suntikan semangat baginya dan seluruh atlet lain.(jejakrekam)

Penulis Riza
Editor Fahriza

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.