Inilah Nama Calon Komisioner KPUD Zona II Kalimantan Selatan

0

PROSES seleksi yang harus dijalani para calon komisioner KPUD di zona II Kalimantan Selatan mencakup Banjarmasin, Kabupaten Banjar, Kabupaten Barito Kuala (Batola), Tanah Laut (Tala), Tanah Bumbu (Tanbu), Kota Banjarbaru dan KPUD Kabupaten Kotabaru yang telah lulus tes kesehatan dan wawancara.

MEREKA yang lolos dan menjalani penyaringan oleh tim seleksi pimpinan Setia Budhi Ph.D, diputuskan dalam berita acara bernomor 014/PP/06-BA/63/TIMSEL2/IV/2018, tanggal 20 April 2018. Para calon ini pun selanjutnya akan menjalani uji kepatutan dan kelayakan (fit and proper test) oleh KPU RI.

Untuk lima kursi yang akan diperebutkan 10 nama di KPU Kota Banjarmasin, terdapat dua calon petahana yakni Khairunnizam dan Joko Nugroho. Selebihnya, meski sudah berpengalaman dalam lembaga penyelenggara pemilu, ada beberapa nama baru. Mereka adalah Gusti Makmur, Heriwijaya, M Taufiqurrakhman, Muhammad Syafruddin Akbar, Muhayat, Munawar Khalil, Rahmiyati Wahdah dan Zainal Abidin.

Bergeser ke KPUD Banjar, terdapat nama calon petahana Muhammad Zain, harus bersaing dengan 9 kandidat lainnya yakni Abdul Karim Omar, Abdul Muthalib, Fauzi Rahman, Husni Tamrin, Muhaimin, Muslihah, Rizki Wijaya Kusuma, Sapriansyah, dan Yadaini Noor untuk membidik 5 kursi komisioner tersedia. Sisanya, akan ditetapkan sebagai calon pengganti antar waktu (PAW).

Sedangkan, lima kursi KPUD Kotabaru juga akan diperebutkan 10 nama yakni Agus Syarifuddin, Djufri Effendi, Dodi Rusmana, Grace Y Lengkey, Hendra Darmawan, Jumanti Liany, Mashudi, Muhammad Husaini, Rudi Aliansyah dan Zainal Abidin.

Sementara itu, untuk KPUD lainnya hanya tersedia 3 lowongan komisioner, yang masing-masing dilirik 6 nama. Yakni, Heldawati, Iswaldi, M Ali, Rusdiansyah, Sunarno dan Surya Ahdiyat di KPUD Barito Kuala (Batola).

Berlanjut ke KPUD Tanah Laut (Tala), terdapat 6 nama kandidat yakni Akhmad Rozi, Arif Mukhyar, Fendi Haryadi, Parhaniansyah,  Rudy Pratikno dan Tri Widoyati. Begitupula, KPUD Tanah Bumbu yang lolos menuju fit and proper test adalah Arif Rachman, Faisal Riza, Hasmiya Ningsih, Helmi Apendi, Makhruri, dan M Ali Yasir.

Terakhir tiga kursi untuk KPU Kota Banjarbaru akan diperebutkan Hegar Wahyu Hidayat, Hereyanto, Hadri, Bakhrudin, Rakhmat Rizkiansyah, dan Romzi Fahmi.

“Untuk peserta yang lulus tes wawancara akan mengikuti uji kelayakan dan kepatutan oleh KPU RI. Untuk jadwal pelaksanaannya akan diberitahukan Sekretariat KPUD Kalsel,” tulis Setia Budhi dalam surat pengumumannya.(jejakrekam)

 

Penulis Ahmad Husaini
Editor Didi G Sanusi

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.