Angin Sapu Parkir dan Terminal Bandara Syamsudin Noor

0

SAPUAN angin kencang yang menghantam Bandara Syamsudin Noor Banjarmasin di Banjarbaru,  menghebohkan warganet. Dari beberapa foto dan video yang beredar di media sosial benar-benar menggambarkan suasana yang mencekam, ketika angin kencang beserta hujan di areal parkir merobohkan penutup kanopi parkir hingga plafon di Terminal Kedatangan, pada Senin (13/11/2017) sekitar pukul 21.55 Wita.

RELAWAN Rescue BNPB Banjarmasin, Didin mengungkapkan angin kencang yang menghantam sekitar kawasan Bandara Syamsudin Noor sekitar pukul 21.55 Wita. Durasi angin cukup cepat, namun akibat hembusannya beberapa fasilitas di bandara itu banyak yang mengalami kerusakan.

“Akibat terpaan angin, ada dua mobil yang terkena. Alhamdulilah, satu mobil sudah bisa dikeluarkan, dan satu mobil lagi masih terhalang tiang tempat parkir penjara. Untungnya, tak ada korban jiwa dalam kejadian ini” ucap Didin dikontak jejakrekam.com, via aplikasi WA.

Senada Didin, Nani Citra yang tinggal di kawasan Jalan Angkasa, Kelurahan Ulin, mengakui hujan lebat beserta angin kencang dan petir terjadi sekitar pukul 10.00 malam. Akibat cuaca buruk ini, listrik di kawasan kediamannya padam. “Pokoknya, sekitar pukul 10.00 malam, angin beserta petir yang kencang mengakibatkan mati lampu. Sementara di sekitar bandara, memang ada beberapa fasilitas yang ambruk diterpa angin kencang,” ucap Nani Citra.

Sementara itu, dalam akun facebook Nanang Jawapos mengunggah sebuah video berjudul angin ribut di Bandara Syamsudin Noor, yang menggambarkan kepanikan para calon penumpang di terminal kedatangan yang diterpa angin begitu kencang. Hingga plapon di terminal terlepas dari tempatnya dan berhamburan. Hampir semua calon penumpang berhamburan keluar.

Saat plafon di ruang tunggu yang terlihat terlepas pasca diterpa angin ribut.

 

Begitupula, beberapa netizen juga menyebarkan video yang menggambarkan perabot di café dan areal parkir di sekitar terminal keberangkatan yang berhamburan, diterjang angin kencing dan hujan yang cukup lebat. Ternasuk, detik-detik jatuhnya plafon di terminal atau ruang tunggu Bandara Syamsudin Noor.

Hingga berita ini diturunkan, belum mendapat informasi dan konfirmasi dari instansi terkait. Namun, berdasar update cuana dari BMKG Kalimantan Selatan, hujan sedang dan lebar memang terjadi di kawasan Landasan Ulin, Banjarbaru, Cempaka dan sekitarnya, dari pukul 22.00 Wita hingga 24.00 Wita.(jejakrekam)

Laporan Tim Jejakrekam.com

 

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.