Tiga SMP Tertunda Laksanakan UNBK karena Gangguan Akses Internet

0

UJIAN Nasional Berbasis Komputer (UNBK) tingkat sekolah menengah pertama, termasuk di SMPN 9 Banjarmasin, yang diikuti 304 siswa dilaksanakan 22-25 April 2019.

NAMUN, pelaksanaannya tidak berjalan mulus. Jaringan internet di SMPN 9 Banjarmasin sempat terputus, sehingga mengakibatkan molornya pelaksanaan UN, yang seharusnya dimulai pukul 07.30 Wita molor hingga pukul 08.30 Wita.

Pihak sekolah mencarikan solusi dengan menggunakan hotspot ponsel. “Kami gunakan hotspot ponsel sebagai pengganti ujian berbasis komputer karena internet belum bisa diakses,” ucap Kepala Sekolah SMPN 9 Banjarmasin Pahri.

Padahal, ungkap Pahri, satu hari sebelum pelaksanaan sudah dilakukan ujicoba jaringan internet hingga dinyatakan aman.

Terputusnya jaringan internet diduganya akibat terlambatnya koneksi internet yang masuk ke komputer. Ini mengingat, pada malam sebelum melaksanakan kabel koneksi sempat dilepas lantaran cuaca yang begitu ekstrim. “Jadi sempat kami lepas. Nah, setelah dipasang lagi, malah nggak mau nyambung,” ujarnya.

BACA : Disdik Banjarmasin Pastikan SMP Sederajat 100 Persen UNBK

Kepala Dinas Pendidikan Banjarmasin Totok Agus Daryanto menyatakan, masih sempat dilakukan mesti mengalami keterlambatan hingga pukul 08.30 Wita.

“Alhamdulillah bisa digelar meski ditangani menggunakan ponsel. Sebab, dari Kementerian telah memberikan waktu hingga 10.30 Wita untuk terminal pertama,” ucapnya.

Totok menyebut, tak mengetahui kemungkinan gangguan jaringan apakah lantaran bersamaan yang menggunakan. Namun, diakuinya ada beberapa sekolah yang sengaja mengakses jaringannya terlebih dahulu sebelum digunakan para siswa. “Seperti SMPN 10 berinisiatif dionlinekan sebelum pukul 07.30 Wita. Jadi, siswa tinggal menggunakan saja tanpa memulai dari awal,” ujarnya.

BACA JUGA : 20 Unit Komputer Diberi Alumni, Tahun Depan Ditarget UNBK Dua Sesi

Untuk itu, dirinya mengimbau kepada kepala sekolah untuk mengutamakan akses masuknya jaringan internet ke komputer sebelum pukul 07.30 Wita. “Standby dulu, baru diisi para siswa,” ucapnya.

Diakui Totok, ada tiga sekolah yang melaporkan tertundanya UNBK lantaran akses jaringan internet, yakni SMPN 8, SMPN 9, dan SMP Widya Dharma.

“Alhamdulillah semuanya bisa ditangani, agar bisa ikut hari ini juga tanpa ada penundaan. Dalam artian tidak ada kendala lagi, untuk yang terlambat. Mengingat batas waktunya hingga pukul 10.30 Wita,” pungkasnya.(jejakrekam)

Penulis Arpawi
Editor Andi Oktaviani

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.