Masjidku Damai Tanpa Politik

0

KEMENTERIAN Agama Kabupaten Banjar menggelar kegiatan Masjidku Damai Tanpa Politik di Ballroom Grand Dafam Q Hotel Syari’ah, Banjarbaru, Jumat (12/4/2019).

KEGIATAN bertema peran serta tokoh masyarakat, ta’mir masjid dan marbot Kabupaten Banjar guna menciptakan masjid bersih dari kegiatan politik dan hoax guna terciptanya Pemilu 2019 yang aman damai dan sejuk, dihadiri Kasat Binmas Polres Banjar AKP Amalia Afifi.

Kepala Kemenag Kabupaten Banjar H Izzuddin meminta seluruh tokoh agama, ta’mir masjid dan marbot agar menjaga maruah masjid sebagai tempat ibadah dan jangan digunakan sebagai tempat atau ajang berpolitik.

BACA : Agama Sering Jadi Komoditas, Kapan Para Elit Punya Gagasan Politik yang Substansial?

Kasat Binmas Polres Banjar AKP Amalia Afifi menyampaikan bahwa ta’mir masjid harus berhati-hati dalam menerima dan menyebarkan berita atau informasi.

“Perlu crosscheck sebelum menyebarkannya agar berita yang disebarkan valid dan diketahui sumber beritanya. Hal itu juga berguna untuk mencegah penyebaran berita hoax di masyarakat,” katanya.

BACA JUGA : Tahun Politik, Politisasi Agama Diyakini Makin Meningkat Tajam

 

Ia juga mengingatkan pada 17 April 2019 nanti agar datang ke TPS untuk mencoblos. “Mencoblos itu keren. TNI dan Polri solid mengamankan jalannya Pemilu 2019 sampai ke tingkat TPS. Jangan khawatir dengan keamanan diri bapak-bapak dan ibu-ibu sekalian,” ujarnya.

Ditegaskannya, paling penting adalah penggunaan masjid untuk tempat ibadah, jangan sampai masjid disalahgunakan untuk tempat berpolitik. “Karena berbahaya dan bisa berdampak pada pecahnya persatuan dan kesatuan umat,” katanya.(jejakrekam)

Penulis Asyikin
Editor Andi Oktaviani

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.