Ayo Berswafoto bersama 5 Pesawat Hiu Super Tucano di Lanud Syamsudin Noor

0

KEANDALAN pesawat latih bermesin turboprop sayap rendah (low wing) telah melegenda. Tak salah, jika kehadiran pesawat hiu Super Tucano (EMB-314) di Pangkalan Udara Syamsudin Noor Banjarbaru menjadi sesuatu yang menggembirakan. Pesawat serang antigeriliya buatan Embraer Defense System, Brasil pun dihadirkan di Main Apron Lanud Syamsudin Noor, Banjarbaru untuk menarik publik Kalsel mengetahui kecanggihan pesawat hiu tersebut.

BERTAJUK  Open Day Super Tucano, pihak Lanud Syamsudin Noor pun memberi kesempatan bagi masyarakat Kalsel untuk memegang bahkan berfoto selfie sehari, pada Kamis (12/4/2018) sejak pukul 14.00 hingga 17.00 Wita. Ada lima Super Tucano yang sengaja dibawa dari Skadron 21 Lanud Abdulrachman Saleh, Malang.

“Kami berada sehari di Lanud Syamsudin Noor. Jadi, masyarakat umum bisa melihat bahkan memegang langsung pesawat Super Tucano, dari pukul 14.00 hingga 17.00 Wita,” kata Komandan Skadron 21 Wing 2 Lanud Abdulrahman Saleh, Letkol Penerbang Taufik Andriadi kepada wartawan, Kamis (12/4/2018).

Ia mengungkapkan kehadiran pesawat yang memperkuat armada tempur TNI AU, dalam rangka jelajah nusantara serta latihan operasi mandiri kepada para penerbang dalam melatih menangani pesawat buatan Brasil tersebut. “Jadi, masyarakat bisa langsung memegang pesawat bahkan bisa berswafoto,” kata Taufik Adriadi.

Ada 30 personil yang diboyong sang komandan dengan menempuh perjalanan udara selama 1 jam 20 menit untuk tiba di Lanud Syamsudin Noor Banjarbaru. Tampak pula, Wakil Gubernur Kalsel Rudy Resnawan datang menyambut dan juga berfoto dengan latar belakang pesawat canggih tersebut.

Menurut Taufik, keunggulan Super Tocano adalah pesawatnya lebih lincah untuk dijadikan pesawat tempur, ditambah lagi kelengkapan sistem avionik, sistem persenjataan dan sistem komunikasi pengembangan dari EMB-321 Tucano.

Secara garis besar, keunggulan Super Tocano itu tergambar dari kecepatan maksimum  590 km / h (319 knots, 367 mph), cruise speed 520 km / h (281 knots, 323 mph), stall kecepatan 148 km / h (80 knot, 92 mph) serta ketahanan terbangnya sampai 8 jam 40 menit dan keunggulan lainnya.(jejakrekam)

 

Penulis Syahminan
Editor Didi GS

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.