Jacksen pun Bangga Barito Mampu Atasi Semen Padang

0

DEWI fortuna sepertinya berpihak kepada kubu tuan rumah. Sebab, pada menit ke-21, tim tamu Semen Padang sempat unggul terlebih dulu atas kontrol bola yang apik dimainkan Vendry Ronaldo Mufu. Dia berdiri bebas hingga mampu mengkonversi tendangan sudut yang dilakukan Ihsan Maulana menjadi gol, ketika tak bisa dibendung kiper Barito Putera, Aditya Harlan.

USAI ketinggalan satu gol, ternyata tim Laskar Antasari tak mau malu di depan supporternya. Saat berlaga di Stadion 17 Mei Banjarmasin, Sabtu (3/6/2017) malam, kemenangan yang bisa memupuskan kekalahan dalam laga sebelumnya. Terbukti, dengan menerapkan pola menyerang, anak asuh Jacksen F Tiago mampu mengatasi permainan Semen Padang.

Dengan memainkan strategi serangan dan bertahan yang ngotot, justru Barito Putera mampu keluar dari tekanan. Serangan demi serangan mampu dimainkan, hingga gol penyeimbang tercipta pada menit ke-41. Adalah Amrizal mampu menyudul umpan matang yang dilesatkan Valetino Telaubun dari sisi lapangan. Gol!!!, Barito Mania pun bersorak girang di tengah pertandingan malam yang sempat dibasahi gerimis hujan itu.

Posisi 1-1 di babak pertama mampu bertahan, usai wasit meniupkan jeda waktu untuk istirahat kedua tim yang mengusung misi harus menang itu. Pada 45 menit babak kedua, rupanya Barito Putera tak mengendorkan pola serangan yang terancang. Di satu sisi, Semen Padang yang diarsiteki Nil Maizar pun juga meladeni permainan Barito Putera.

Hal ini terlihat ketika tensi permainan semakin keras. Terbukti, ada beberapa pemain Semen Padang tampak cedera. Bukan hanya itu, kedua tim yang ngotot dan berjibaku untuk sama-sama mencetak gol, sempat membuat bek Semen Padang Adi Nugroho harus dipapah keluar lapangan. Dia kabarnya langsung dilarikan ke rumah sakit, akibat cedera yang dialaminya.

Di tengah permainan yang cukup sengit dengan adanya jual beli serangan, toh akhirnya Rizki Rizali Pora menjadi ‘pahlawan’ Barito Putera. Itu ketika, pemain tim nasional ini berhasil melesatkan bola dari tendangan bebas buah pelanggaran yang dilakukan pemain Semen Padang di luar kotak pinalti. Lagi-lagi, gol indah Rizki Pora ini membuat teriakan kegembiraan supporter tim kebanggan Banua ini kembali bergemuruh di Stadion 17 Mei Banjarmasin.

Kemenangan pun datang dan menghampir Barito Putera. Lagi-lagi, gara-gara pelanggaran keras pemain lawas pada menit ke-79, berhasil dimanfaatkan dengan baik oleh Matias Jesus Cardoba. Ia berhasil mengubah tendangan keras dari kaki kanannya itu menjadi gol, setelah kiper tim berjuluk Kabau Sira ini tak mampu meraihnya.

Jadilah, pertandingan malam itu di Stadion 17 Mei Banjarmasin menjadi pesta bagi Barito Putera, dengan kemenangan 3-1. Tak mengherankan, jika coach Semen Padang Nil Maizar pun menilai anak asuhnya telah melakukan kesalahan yang fatal, terhitung dua kali. Mantan pelatih timnas U-19 ini juga menuding sisi pertahanan Semen Padang tak fokus dalam mengamati pergerakan pemain Barito Putera yang cukup dinamis. Terbukti, dua kali pelanggaran berbuah tendangan bebas itu berhasil merobek jala gawang yang dijaga Muhammad Ridwan. Nil pun mengakui adanya empat pemain yang cedera juga menjadi faktor yang merugikan bagi Semen Padang, hingga harus menelan pil pahit dalam laga tandang ke Banjarmasin ini.

Sementara itu, pelatih Barito Putera Jacksen F Tiago pun merasa bangga atas semangat bertanding anak asuhnya. Apalagi, kemenangan di kandang sendiri di mata mantan pelatih Persipura ini merupakan sebuah anugerah, usai kalah beruntun dalam pertandingan sebelumnya. “Saya melihat semangat para pemain Barito Putera ini juga tak lepas dari dukungan para supporter hingga bisa meraih kemenangan,” ujar pelatih berpaspor Brazil ini.(jejakrekam)

Penulis : Ahmad Husaini

Editor    : Didi G Sanusi

Foto      : Iman Satria

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.