Prodi Magister Pendidikan Jasmani ULM Turut Berakreditasi Unggul

0

UNIVERSITAS Lambung Mangkurat (ULM) kembali berhasil menambah deretan program studi (prodi) dengan akreditasi unggul, alias terbaik (A).

PROGRAM studi yang menyusul meraih akreditrasi unggul yakni, Prodi Magister Pendidikan Jasmani, di Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) ULM.

“Ini capaian luar biasa dari Prodi Magister Pendidikan Jasmani, yang baru saja meraih status akreditasi Unggul dari Lembaga Akreditasi Mandiri Kependidikan (LAMDIK),” ungkap Wakil Rektor Bidang Akademik, Dr Iwan Aflani, kepada jejakrekam.com, Senin (20/5/2024).

Akreditasi terbaru yang diraih Prodi Magister Pendidikan Jasmani ULM itu, termuat dalam dokumen Nomor SK 526/SK/LAMDIK/AK/M/V/2024 Tanggal 17 Mei 2024.

BACA: Prodi Spesialis Penyakit Dalam ULM Raih Akreditasi Unggul, Lahirkan Dokter Spesialis Berkualitas

Dengan status akreditasi Unggul Prodi Magister Pendidikan Jasmani, mantan dekan Fakultas Kedokteran ini berharap, dapat terus memberikan kontribusi signifikan terhadap perkembangan pendidikan dan penelitian bidang pendidikan jasmani di Indonesia.

“Akreditasi merupakan sebuah pengakuan penting atas kualitas pendidikan yang disediakan sebuah perguruan tinggi, dan dedikasi terhadap peningkatan standar akademik,” ujar Iwan.

Dia menyebut, ULM sebagai perguruan tinggi negeri satu-satunya yang meraih akreditasi unggul di Kalimantan Selatan, sekaligus kampus terbesar dan terbaik di kawasan regional Kalimantan. Berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas pendidikan dan pengajaran.

Diketahui, saat ini ULM memiliki 115 prodi. Dari sebanyak itu, ULM sudah 44 persen prodi yang berpredikat Akreditasi Unggul atau Akreditas A.(jejakrekam)

Penulis Asyikin
Editor Ahmad Riyadi

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.