Sempat Tertunda, Prabowo Bakal Sapa Masyarakat Kalsel pada 20 Januari Mendatang

0

CALON Presiden (Capres) nomor urut 02 Prabowo Subianto diagendakan bakal datang ke Kalimantan Selatan guna menyapa masyarakat Banua.

HAL itu diungkapkan oleh Ketua Dewan Pengarah Tim Kampanye Daerah Prabowo-Gibran Kalsel, H Supian HK, kepada awak media, di Banjarmasin, Rabu (17/1/2024).

Menurutnya, kedatangan capres usungan koalisi besar itu telah diagendakan dan telah disusun dan rencananya Prabowo Subianto bakal mengunjungi Kalimantan Selatan pada Sabtu, 20 Januari 2024 mendatang.

BACA : Parpol dan Relawan Bergerak Militan, Pengamat Sebut di Kalsel Prabowo Lebih Unggul Dari Anies dan Ganjar

“Insya Allah, Prabowo direncanakan bakal datang ke Kalsel pada tanggal 20 mendatang,” kata Supian HK.

Adapun kedatanganya nanti, lanjut Sekretaris DPD Partai Golkar tersebut, akan melakukan kegiatan di Gedung Sultan Suriansyah Banjarmasin.

Mengingat intensitas hujan di Kalsel cukup tinggi, maka kampanye dilakukan secara tertutup, bukan di tempat terbuka.

BACA JUGA : Menangkan Prabowo-Gibran, 50 Ribu Relawan Tim Dozer Kalsel Bergerak Hingga Akar Rumput

“Rencananya kegiatan bakal digelar di Gedung Sultan Suriansyah Banjarmasin,” kata dia.

Supian HK juga mengatakan, kedatangan Prabowo mengalami penundaan dari agenda semula yang telah direncanakan karena penyesuaian agenda yang sangat padat.

“Pada intinya kami selalu siap untuk menyambut kedatangan Prabowo Subianto di Bumi Lambung mangkurat,” ucap Ketua DPRD Kalsel ini.

Terakhir ia mengimbau kepada masyarakat yang ikut menyaksikan langsung kampanye Prabowo agar selalu menjaga keamanan dan ketertiban.(jejakrekam)

Penulis Ipik Gandamana
Editor Fahriza

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.