Warga Desa Panaen Minta Jalan Penghubung Ke Desa Gandring

0

WARGA Desa Panaen, Kecamatan Teweh Baru, Kabupaten Barito Utara, minta jalan penghubung ke Desa Gandring segera dilakukan perbaikan.

SAAT ini jalan penghubung dua desa sangat diperlukan oleh warga untuk akses perekonomian, karena jalur sungai saat ini air sedang surut.

Anggota DPRD Barito Utara fraksi PKB Benny Siswanto, pada Selasa (9/5/2023) mengatakan, berdasarkan hasil reses banyak yang disampaikan oleh warga sekitar. Hal ini sangat wajar bila warga meminta agar aspirasinya diakomodir untuk perbaikan dan kesejahteraan.

Selain jalan penghubung antara Desa Panaen ke Desa Gandring kurang lebih 200 meter, warga juga minta perbaikan jalan poros Desa Panaen sepanjang 8 kilometer.

BACA: Warga Minta Pelebaran Jalan Desa Pepas Tumpung Laung

Benny Siswanto juga menambahkan, jalan poros merupakan akses penting untuk warga sekitar, sehingga perlu dilakukan perbaikan, agar ke depannya jalan tersebut tidak menimbulkan kerusakan yang lebih parah saat dilewati kendaraan roda empat.

Untuk usulan lainnya yang disampaikan oleh warga perbaikan jembatan, karena yang ada kondisinya juga sudah rusak dan dikhawatirkan akan rusak lebih parah.

Kemudian lanjut Benny Siswanto, untuk bidang kesehatan warga juga minta tenaga medis seperti perawat untuk ditempatkan di puskesmas pembantu (pustu). Hal ini sangat penting karena tak jarang warga yang sakit hanya bisa pasrah tanpa ada perawatan.

Benny juga meminta kepada pemerintah daerah atas usulan warga di desa tersebut minta tenaga pengajar atau guru agama untuk sekolah dasar maupun lanjutan. “Aspirasi warga ini semua kita sampaikan kepada pemerintah daerah sesuai tugas dan fungsi kita sebagai anggota legislatif,” pungkasnya.(jejakrekam)

Penulis Syarbani
Editor Ahmad Riyadi

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.