Rayakan HUT ke-7, Ves Regional Benua Enam Berbagi Buku

0

KOMUNITAS mobil Jeep Suzuki jenis Vitara, Escudo, Sidekick atau yang biasa disebut VES Community Kalimantan Selatan regional Benua Enam  merayakam ulang tahun ke-7 tahun bersama siswa SDN Rantau Bujur 1, Dusun Limpana, Kecamatan Bungur, Kabupaten Tapin, Sabtu (10/8/2019).

ACARA ultah Ves Community ke 7 tahun, bertambah meriah dengan mengaspal ke pedesaan. Hingga, bisa menyapa siswa-siswi daerah terpencil kurang lebih 20 kilometer dari pusat Kota Rantau, ibukota Tapin.

Kepala Sekolah SD Rantau Bujur H Bahransyah mengucapkan terima kasih atas kunjungan Club mobil Ves Community untuk silaturahmi dan berbagi dengan siswanya. Terlebih lagi, desanya jarang dikunjungi komunitas pencinta otomotif.

BACA : Peduli Desa Terpencil, MRI Balangan Gelar Aksi Kemanusiaan

Sementara, Ketua Ves Kalsel Regional Benua Enam Edwardo mengatakan, tujuan rombongan club mobil Ves Community ini selain menjalin silaturahmi, juga turut berbagi kepada para siswi, yang merupakan desa paling ujung atau terakhir dari Kecamatan Bungur.

“Kedatangan kami mau berbagi dengan siswa-siswa ini dalam rangka HUT ke 7 Ves community,” ujar Edwardo.

BACA JUGA : Bedah Buku Mgr Piet Timang dan Falsafah Burung Tattiu

Ia berharap bantuan buku untuk siswa-siswi ini dapat bermanfaat untuk proses belajar di sekolah. Menurut dia, sangat bersyukur selama bertahun-tahun bisa menyapa masyarakat dan saling berbagi. “Semoga kegiatan ke depan, akan lebih meningkat lagi,” ucap Edwardo.(jejakrekam)

Penulis Muhammad
Editor Didi GS

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.