Gandeng IWK Malaysia untuk Wujudkan Pengelolaan Air Limbah Berkualitas

0

BERBAGI ilmu dalam pengelolaan air limbah yang baik dan benar, Pemerintah Kota (Pemkot) Banjarmasin lakukan pertemuan dengan Indah Water Konsortium (IWK) Malaysia.

PERTEMUAN ini adalah sebagai lanjutan dari, evaluasi terhadap pelatihan dan bimbingan teknis yang telah diberikan kepada Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Pengelola Air Limbah Daerah,(PALD) Banjarmasin dalam EU Water Operators’ Partnership (WOP) Programme.

Kegiatan ini yang digelar di Aula Kayuh Baimbai, pada Kamis (16/5/2024), turut dihadiri oleh perwakilan dari sejumlah SKPD di lingkungan Pemkot Banjarmasin, serta organisasi masyarakat di Banjarmasin.

BACA: Jadi Perumda PALD Banjarmasin, Banggar DPRD Siap Perjuangkan Penyertaan Modal

Sekretaris Daerah Kota Banjarmasin, Ikhsan Budiman menyampaikan, sisa waktu pelaksanaan kurang lebih 6 bulan. Maka diharapkan semua program pelatihan dapat diselesaikan sesuai rencana.

“Ini sebenarnya kerjasama di tahun ke-3 dari dari kita Perumda PAL di Banjarmasin dengan perusahaan di Malaysia Indah water Konsortium di mana bentuk kerjasamanya adalah peningkatan dan kapasitas untuk operator air penanganan air,” ucapnya.

Ikhsan Budiman menyatakan pentingnya kesempatan ini bagi Perumda PALD Banjarmasin dalam mendapatkan bantuan dan hibah, baik dalam bentuk bimbingan teknis maupun pendampingan untuk peningkatan kemampuan operator. Dia juga menyampaikan terima kasih atas bantuan dan hibah tersebut, sebagai wujud nyata dari komitmen internasional dalam mendukung pembangunan berkelanjutan dan pengolahan lingkungan yang lebih baik di Banjarmasin.

Kemudian, Pertemuan ini juga diharapkan dapat menjadi ajang diskusi yang membangun dan produktif antara SKPD Banjarmasin, dengan saling bertukar pikiran, ide, dan pengalaman guna mencapai solusi inovatif dalam pengelolaan air limbah domestik. Kerjasama ini diharapkan dapat membawa manfaat besar bagi masyarakat dan menjadi langkah dalam mewujudkan kota Banjarmasin sesuai dengan mottonya, yaitu Banjarmasin Baiman (Bersih Wan Nyaman) dan Lebih Bermartabat.

“Semoga kerjasama ini berlanjut nanti di fase ke-2 sehingga nanti memang peningkatan kapasitas untuk para operator kita itu bisa dilaksanakan secara menyeluruh dan bisa diterapkan di Banjarmasin dalam penanganannya termasuk nanti penanganan mengenai limbah-limbah penanganan dari rumah kemudian pengangkutan dan lain sebagainya,” tutupnya.

BACA JUGA: Banjarmasin Bisa Menjadi Daerah Permodelan Dalam Program EU WOP

Sementara itu, Direktur Perumda PALD Banjarmasin, Endang Waryono mengatakan, pihaknya banyak belajar, terkait dengan pengolahan air limbah dari IWK Malaysia selaku mentor di EU WOP Programme.

Ia berharap kerjasama ini tak terhenti hanya sampai disini, namun juga terus berkelanjutan kedepannya. “Tentu juga kita akan terus membenahi permasalahan pengelolaan air limbah di Banjarmasin,” ujarnya.

“Dan mudahan kita bisa masuk dalam program tahap kedua, karena disana program Insfrastruktur,” ucapnya.(jejakrekam)

Penulis Fery Hidayat
Editor Ahmad Riyadi

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.