Seleksi Atlet Kalsel di Fornas V, Paman Birin Turut Mainkan Babatisan

0

JELANG Festival Olahraga Rekreasi Nasional (Fornas) V di Samrinda, Kalimantan Selatan, pada 14-18 November 2019 mendatang, seleksi atlet dihelat Federasi Olahraga Rekreasi Masyarakat Indonesia (FORMI) Kalimantan Selatan.

ADA 362 atlet yang dikirim 9 FORMI kabupaten dan kota bertanding di halaman Kantor Gubernuran Kalsel, Jalan Jenderal Sudirman atau kawasan Siring Nol Kilometer, Banjarmasin.

Mereka akan berlaga dalam 28 cabang olahraga yang digelar untuk seleksi altet menuju Fornas V Samarinda, baik lomba maupun eksibisi seperti bagasing, balogo, engrang (babatisan), olahraga tradisional atau rakyat serta olahraga yang tersentuh modernisasi.

BACA : Fornas IV di Banjarmasin juga Diikuti Negara Serumpun

Ketua FORMI Kalimantan Selatan Hj Raden Roro Artuti Ramlan mengungkapkan para atlet yang dikirim 9 kabupaten dan kota se-Kalsel ini bertanding di 28 cabang olahraga.

Menurut dia, saat Banjarmasin menjadi tuan rumah Fornas IV pada Oktober 2017 lalu, Kalimantan Selatan menyabet sebagai juara umum, sehingga pada even dua tahunan itu harus kembali menduduki posisi yang sama.

“Kami mohon doa gubernur dan masyarakat Kalsel, agar Kalsel bisa mempertahankan titel juara umum pada Fornas V di Samarinda, Kalimantan Timur,” ucap Roro Artuti.

Usai membuka seleksi atlet FORMI Kalsel di Jalan Jenderal Sudirman, Gubernur Kalsel Sahbirin Noor pun mencoba olahraga tradisional engrang, sebuah permainan masa anak-anak yang kini masuk dalam cabang olahraga tradisional yang dilombakan.

BACA JUGA : Layaknya Sirkus, Titi Tali Wakili Kalsel ke Festival Olahraga Galian Daerah Nasional di Jambi

Gubernur Sahbirin mengingatkan agar atlet Kalsel yang bertanding dalam ajang seleksi dan nantinya terpilih sebagai kontingen Kalsel ke Samarinda, menjunjung tinggi semangat tanpa menyerah dan sportivitas.

“Bagaimana pun, nilai filosofi dari permainan tradsional yang kini jadi cabang olahraga di Fornas harus dipahami betul. Terpenting, bisa membawa harum nama Kalsel di kancah nasional,” pungkas Paman Birin, sapaan akrabnya.(jejakrekam)

 

Penulis Asyikin
Editor Didi GS

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.