Kepsek SDN Mawar 7 Keberatan Dengan Wacana Pemindahan Lokasi Pembelajaran

0

DINAS Pendidikan (Disdik) Banjarmasin telah merencanakan pemindahan kegiatan pembelajaran di SDN Mawar 7 Banjarmasin ke sekolah lain.

HAL ini menyusul setelah keluarnya rekomendasi kerusakan dari Dinas PUPR Banjarmasin, yang menyatakan kerusakan di sekolah tersebut tergolong parah.

Namun rencana pemindahan ini, dikatakan Kepala SDN Mawar 7 Banjarmasin, Latif Gabaruddin, dinilai memberatkan. “Kalau untuk dipindahkan ke sekolah lain, menurut saya itu memberatkan. Karena masalah pembelajaran siswa tidak maksimal,” ucapnya saat ditemui, Senin (2/9/2024).

Ia pun menilai pembelajaran masih tetap bisa dilakukan di lingkungan SDN Mawar 7 Banjarmasin. Baik dengan tenda darurat ataupun dengan sistem pergantian shift, menggunakan ruangan yang masih bisa dipakai. “Istilahnya tetap bertahan di SDN Mawar 7,” tuturnya.

BACA: Kerusakan Dinyatakan Parah, Pembelajaran Di SDN Mawar 7 Bakal Dipindahkan Ke Sekolah Lain

Disamping juga ia melihat, kalau nantinya ada pemindahan. Jarak yang ditempuh para siswa akan semakin jauh. Karena rata-rata siswa beralamat dekat dengan sekolah. “Nanti malah menjadi polemik juga dengan orang tua siswa,” ungkapnya.

Latif pun melanjutkan, pihaknya perlu pertimbangan dengan membicarakan ini bersama komite sekolah dan orang tua siswa.

Namun tetap dirinya akan tetap berkoordinasi dengan pihak Disdik Banjarmasin, terkait bagaimana kelanjutan rencana pemindahan itu nantinya. “Tapi tetap in syaa Allah akan bertahan di sini, sambil memelihara dan menjaga ketertiban. Bagaimana penggunaan ruangannya agar lebih aman lah bahasanya,” tandasnya.(jejakrekam)

Penulis Fery Hidayat
Editor Ahmad Riyadi

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.