Bupati Banjar Lantik Tujuh Kepala Dinas Baru

0

SETELAH mengikuti uji kepatutan dan kelayakan, Bupati Banjar H Khalillurrahman melantik dan mengambil sumpah tujuh pejabat tinggi pratama, Jumat (4/1/2019).

MEREKA yang dilantik, yakni Maidi Armansyah (Kepala Dinas Pendidikan), Aslam (Kepala Kesbangpol), Hj Mahmudah (Asisten Administrasi Umum Sekdakab Banjar, I Gusti Made Suryawati (Kadis Perindag).

Kemudian, Hj Hamidah (Kadis Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak), Galuh Tantri Narindra (Kepala Bapelitbangda), serta Riza Dauly (Kepala Dinas Perikanan).

BACA : Beri Nama Command Center Barokah, Bupati Banjar Bisa Pantau Kinerja SKPD

Bupati Banjar H Khalilurrahman mengatakan, banyak yang mengikuti uji kepatutan dan kelayakan, namun delapan orang tersebut terpilih.

“Saya harap mereka dapat langsung bekerja, berinovasi, dan dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat, sehingga terwujud Kabupaten Banjar yang sejahtera dan barokah,” katanya.

Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Banjar Maidi Armansyah mengatakan, langkah pertama yang dilakukan adalah melakukan konsolidasi dengan seluruh jajaran Dinas Pendidikan Kabupaten Banjar.

“Saya perlu koordinasi dan konsolidasi untuk meningkatkan kinerja di Dinas Pendidikan, terlebih lagi ada sejumlah pos jabatan yang masih kosong,” katanya.(jejakrekam)

Penulis Syahminan
Editor Andi Oktaviani

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.