GUNA mengimplementasikan Asta Cita Presiden Prabowo Subianto terkait ketahanan pangan, lahan tidur seluas 125 hektar di Kawasan Pematang Kecamatan Sungai Tabuk ditanami jagung.
KEGIATAN ini digagas Polda Kalsel bersama dengan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkompinda), Selasa (21/1/2025).
Kapolda Kalsel Irjen Pol Rusyanto Yudha Hermawan bersama Forkompinda melakukan penanaman jagung di tengah kondisi hujan.
“Lahan 125 hektar kita buka untuk penanaman jagung. Dari 125 hektar, 10 hektar diantaranya untuk kolam bioflok yang akan diisi dengan bibit Ikan Haruan,” ucap Irjen Pol Rusyanto.
Kapolda menerangkan, hasil koordinasi dan penelitian bersama Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan (DPKP) Kalsel bersamaUniversitas Lambung Mangkurat lahan tidur yang telah dibuka ini memiliki potensi panen tiga kali dalam setahun.
Sehingga nantinya, Kalsel menjadi provinsi yang mampu mendukung program swasembada pangan untuk tanaman jagung, selain potensi tanaman padi yang dimiliki saat ini.
“Kita mendapat target seluas 99.543 hektar untuk penanaman jagung. Semua kabupaten/kita di Kalimantan Selatan, kita libatkan,” sebutnya.
Irjen Pol Rusyanto Yudha Hermawan menambahkan, bersama Pemprov Kalsel mengoptimalkan lahan tidur yang luas juga sebagai langkah antisipasi karhutla yang kerap terjadi.
“Ini juga untuk mengatasi maraknya karhutla yang kerap terjadi saat kemarau. Pemanfaatan lahan ini untuk mendukung program ketahanan pangan terutama jagung yang digalakkan pemerintah bekerjasama dengan Polri,” jelasnya.(jejakrekam)