Penjabat Bupati Tabalong Sambut Rombongan Turdes Ke-10

0

PENJABAT Bupati Tabalong, Hj Hamida Munawarah menyampaikan rasa terimaksihnya, atas bimbingan dan dukungan Pemprov Kalsel dalam mengatasi inflasi.

DISEBUTKAN, angka inflasi di Kabupaten Tabalong termasuk yang terendah di Kalimantan Selatan. Ditambah lagi, pada akhir Tahun 2023 yang lalu, Tabalong menjadi kabupaten terbaik dalam penanganan inflasi di tingkat provinsi

“Inflasi di Tabalong 2024 selalu masih terjaga dengan baik. Terakhir di bulan Juni 2024 berada di angka 1,97 persen,” ucap Hj Hamida Munawarah saat menyambut rombongan Turun ke Desa (Turdes) Menembus Batas ke-10, di Desa Pamarangan Kiwa, Kecamatan Tanjung, Kamis (4/7/2024) malam.

BACA: Disdukcapil Tabalong Gelar Jelita Parasmu di Desa Pemarangan Kiwa

Sampai saat ini, Bumi Saraba Kawa menjadi salah satu kabupaten terendah inflasi di tingkat nasional.

Hamida menambahkan, kasus stunting dalam kurun waktu tiga bulan sejak Maret hingga Mei 2024 turut turun pula, dibuktikan hanya terdapat 100 kasus yang ditangani.

“Tabalong berhasil menurunkan angka stunting dari sebelumnya pada angka 17,65 persen menjadi 7,46 persen, berdasarkan e-PPGBM dan berdasarkan SKI atau Riskesdas, di angka 44,51 persen menjadi 18,1 persen dalam kurun waktu 2019 sampi 2023,” beber Hj Hamida Munawarah.(jejakrekam)

Penulis hery
Editor Ahmad Riyadi

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.