Didukung DKPPTPH Tabalong, Kelompok Tani Desa Pugaan Tebar Benih Ikan Haruan

0

PENJABAT Bupati Tabalong, Hj Hamida Munawarah menhadiri penebaran benih ikan haruan yang dilakukan oleh pembudidaya kelompok tani Bangun Tower Mandiri, Desa Pugaan, Selasa (4/6/2024).

DALAM kesempatan itu, Penjabat Bupati Hamida Munawarah mengharapkan, dari pengembangan budidaya ikan haruan makan setiap tahun produksinya dapat berlimpah, bahkan bisa meningkatkan perekonomian warga.

Pasalnya, kebutuhan akan ikan di masyarakat Tabalong semakin tinggi, ditambah harganya pun cukup mahal. “Kami berharap benih ikan tadi bisa terus ditingkatkan, produksi haruan setiap tahun berlimpah,” ucap Hj Hamida Munawarah.

BACA: Ikan Seluang dan Payau Bagus Dikonsumsi untuk Cegah Stunting

Senada dengan Penjabat Bupati, Kepala Dinas Ketahanan Pangan Perikanan Tanaman Pangan dan Holtikultura (DKPPTPH) Tabalong, Fahrul Raji menyebut, bahwa kebutuhan ikan haruan ini meningkat beberapa bulan belakangan, tepatnya saat hari raya Idul Fitri 2024 yang lalu.

“Dari sana kami langsung terpikir untuk belajar, akhirnya kami tunjuk balai benih untuk mengikuti pelatihan di Trenggalek, untuk belajar cara budidaya ikan,” katanya.

Menurut Fahrul, berkat pelatihan tersebut para kelompok tani ini berhasil membudidayakan ikan yang menjadi salah satu konsumsi warga sehari-hari. “Ini upaya kita meningkatkan pengembangan ikan lokal. Kita lihat hasilnya dari pelatihan itu, (semoga) mereka bisa berhasil,” ujarnya.(jejakrekam)

Penulis hery
Editor Ahmad Riyadi

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.