Walikota Banjarbaru Dukung SMPN 2 Ikuti Lomba Tingkat Nasional

0

WALIKOTA Banjarbaru, HM Aditya Mufti Ariffin berikan dukungan kepada SMPN 2 Banjarbaru, yang ikuti wawancara lomba Sekolah Siaga Kependudukan Paripurna tingkat nasional melalui platform Zoom Meeting, di Ruang Tamu Walikota Banjarbaru, Senin (13/5/2024).

LOMBA yang diikuti berbagai sekolah dari seluruh Indonesia ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan kesadaran tentang isu-isu kependudukan di kalangan siswa.

Aditya memberikan sambutan serta motivasi terhadap SMP N 2 Kota Banjarbaru. “Kami memberikan dukungan sepenuhnya, semoga SMP N 2 Kota Banjarbaru menjadi yang terbaik di Tingkat Nasional untuk kategori Sekolah Siaga Kependudukan (SSK) Paripurna,” ujarnya.

Kemudian, Kepala SMPN 2 Banjarbaru, Norpiah, mempresentasikan proyek-proyek SSK yang telah mereka laksanakan di sekolah.

Diinformasikan, SMPN 2 Kota Banjarbaru telah meraih Sekolah Siaga Kependudukan Paripurna Tingkat Regional 2 dan sekarang memasuki tahap wawancara di Tingkat Nasional.

Lomba SSK Paripurna tingkat nasional ini merupakan bagian dari upaya pemerintah untuk melibatkan generasi muda dalam pemahaman dan penanganan isu-isu kependudukan yang menjadi tantangan bagi pembangunan di Indonesia. Diharapkan, melalui partisipasi aktif para siswa dalam kegiatan seperti ini, akan tercipta generasi yang lebih peduli dan berperan dalam pembangunan berkelanjutan.

Sesi wawancara ini dihadiri berbagai pihak terkait, termasuk juri dari Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN).(jejakrekam)

Penulis MC Banjarbaru
Editor Fahriza

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.