Tuntaskan 20 Program Prioritas hingga 2024, Walikota Ibnu Sina Kumpulkan Para Pejabatnya

0

DUA tahun memimpin Pemkot Banjarmasin, duet Walikota Ibnu Sina-Wakil Walikota Ariffin Noor beberkan capaian 20 program prioritas Baiman 2 dan rencana lanjutan tahun 2023-2024.

ADA beberapa catatan diekspose Ibnu Sina agar 20 program prioritas dirampungkan sampai 2024. Untuk itu, Ibnu Sina mengumpulkan seluruh jajaran satuan kerja perangkat daerah demi realisasi 20 program prioritas sesuai janji politik pada pilkada 2020 lalu.

“Saat ini, sebagian dari program prioritas yang belum rampung. Mulai dari realisasi mall pelayanan publik (MPP) yang belum ada kemajuan sama sekali, hingga implementasi beberapa program dalam satu titik seperti pada sungai yang ada di Banjarmasin,” beber Ibnu Sina di Aula Kayuh Baimbai, Balai Kota Banjarmasin, Senin (6/3/2023).

BACA : Ingatkan 20 Program Prioritas, 88 Pejabat Bergeser Posisi Dilantik Walikota Banjarmasin

Ibnu Sina menjelaskan implementasi program itu mulai dari integrasi transportasi darat dan sungai. Ada pula,  program penataan bantaran sungai, pariwisata serta normalisasi sungai.

“Selain itu, beberapa program yang masih on progress adalah pengembangan wirausaha baru berbasis UMKM dan ekonomi kreatif yang dalam realisasinya ada 6 dinas yang terkait,” bebernya.

BACA JUGA : 20 Program Prioritas Pemkot Banjarmasin Mengisi Tahun 2023

Untuk itu, Ibnu Sina minta segera diekspose, apakah sudah memprogramkan atau tidak. Mantan Ketua DPW PKS Kalsel ini menyebut Dinas Perhubungan sudah on the track dalam proses mengawal anggaran.

Berikutnya, Dinas Koperasi dan UMKM yang juga mulai mendigitalisasi UMKM dengan tahap kawal incubator. Terakhir, program smart city dari Diskominfotik,  sudah berjalan dengan benar atau tidak.

BACA JUGA : Walikota Ibnu Sina target Visi Banjarmasin Baiman Lebih Bermartabat Tuntas pada 2024

“Kemudian nanti saya juga inginminta waktu lagi, untuk mengekspose secara khusus beberapa SKPD yang menurut kami penting dalam realisasi 20 program kerja ini, seperti untuk pembangunan trotoar oleh Dinas PUPR dan lainnya,” ujar Ibnu Sina.(jejakrekam)

Penulis Fery Oktavian
Editor Ahmad Riyadi

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.