Tinggal Menunggu Penetapan dan Nomor Urut Calon DPD RI, Gusti Farid Hasan Aman Gencarkan Sosialisasi
LOLOS tahap verifikasi faktual (verfak) tahap I dengan predikat terbanyak syarat dukungan pada pencalonan anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD), Gusti Farid Hasan Aman, kini tinggal menunggu penetapan nomor urut kontestan Pemilu 2024.
SENATOR utusan Kalimantan Selatan yang sudah tiga periode di DPD RI ini mengaku kini tinggal menggencarkan sosialisasi pencalonan kembali ke tengah publik.
“Karena belum memasuki masa kampanye, sosialisasi dilakukan kepada keluarga, teman-teman yang ada di Kalsel. Saat ini, kami menunggu penetapan calon anggota DPD RI dan nomor urut calon perseorangan oleh KPU,” kata Gusti Farid Hasan, usai mengikuti rapat pleno terbuka rekapitulasi hasil verifikasi faktual KPU Kalsel di Hotel Galaxy, Banjarmasin, Rabu (1/3/2023).
Menurut dia, warga yang menjadi pendukung pencalonannya keempat kali dalam kontestasi Pemilu 2024, terutama yang menyerahkan KTP akan segera disambangi.
“Saya ingin ucapkan terima kasih kepada mereka. Bahkan, selama proses verifikasi faktual, KPU kabupate/kota termasuk panitia pengawas dan PPK sangat membantu,” ucap putra mantan Gubernur Kalsel, Gusti Hasan Aman ini.
BACA : Incar Periode Ke-4, Senator Gusti Farid Hasan Aman Jadi Pendaftar Calon DPD RI Pertama
Menurut anggota Komite IV DPD RI ini, berbeda dengan pencalonan legislatif usungan parpol kontestan Pemilu 2024, justru calon perseorangan bisa lebih luwes mendekati masyarakat.
Sementara itu, Koordinator Divisi Penyelenggaraan Pemilu KPU Kalsel, Hatmiati Masy’ud menegaskan bahwa bakal calon DPD; Hasnuryadi Sulaiman tidak diikutkan dalam tahap verfak, karena telah mengundurkan diri.
BACA JUGA : Hasil Verfak I DPD, Habib Banua-Habib Zakaria Bahasyim Bersama 5 Balon Belum Memenuhi Syarat
“Hasnuryadi sudah menyatakan mengundurkan diri dalam sebagai bakal calon DPD RI. Makanya, namanya telah diusulkan ke KPU RI untuk dihapus dalam aplikasi sistem informasi pencalonan (SILON),” ucap mantan anggota KPU Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU) ini.
Sebelumnya, pada tahapan verifikasi administrasi, bakal calon bernama Habib Zeid Assegaf telah dinyatakan gugur, karena tidak mengajukan keberatan ke Bawaslu Kalsel.(jejakrekam)
Pencarian populer:https://jejakrekam com/2023/03/01/tinggal-menunggu-penetapan-dan-nomor-urut-calon-dpd-ri-gusti-farid-hasan-aman-gencarkan-sosialisasi/