Resmikan Klinik Alifa Farma, Walikota Banjarbaru : Beri Kemudahan untuk Masyarakat dalam Akses Layanan Kesehatan

0

KLINIK Alifa Farma yang berlokasi di Jalan H. Mistar Cokrokusumo, Kelurahan Sungai Besar, Kecamatan Banjarbaru Selatan diresmikan Walikota Banjarbaru, Aditya Mufti Ariffin pada Senin (13/2/2023).

ADITYA mengatakan, dirinya menyambut baik adanya Klinik Alifa Farma tersebut. Dimana, saat ini Kota Banjarbaru sudah menyandang status Ibu Kota Provinsi Kalimantan Selatan. Untuk itu, ujar Aditya, dirinya mendorong agar dapat membuat diferensiasi atau pembeda dengan kabupaten/kota lainnya.

“Jika harus membuat pembeda, apa yang menjadi unggulan untuk Kota Banjarbaru ke depannya. Jadi alhamdulillah salah satu visi misi Kota Banjarbaru selain menjadi Kota Pendidikan, Banjarbaru sedang mengembangkan tujuan menjadi kota Kesehatan utama di Kalsel,” ucapnya.

BACA : Kadin Indonesia Hibahkan Oxygen Generator Untuk RSD Idaman Banjarbaru

Aditya juga menyampaikan bahwa saat ini di Banjarbaru khusunya di RSD Idaman Banjarbaru tengah mengembangkan pelayanan Stem Cell, karena itu Pemerintah Kota Banjarbaru turut mengajak Alifa Farma untuk bisa bekerja sama dengan Rumah Sakit Idaman Daerah Kota Banjarbaru dalam pengembangan pelayanan Stem Cell tersebut.

“Ini menjadikan satu-satunya rumah sakit milik pemerintah yang memberikan Stem Cell. Jadi mudah-mudahan ini bisa terlaksana dalam waktu yang dekat,” ujarnya.

Selain itu, Aditya juga memberikan selamat kepada Alifa Farma atas perayaan ulang tahun yang ke-3.

“Mudah-mudahan semakin maju dan berkembang bisa memberikan kemudahan masyarakat untuk mengakses pelayanan kesehatan, khususnya di Kota Banjarbaru,” harapnya.

Sementara itu, Pemilik Alifa Farma Akram Ali Said Thalib menyampaikan puji syukur karena Alifa Farma kini sudah 3 tahun beroperasi.

BACA JUGA :  Dari Anak-Anak Hingga Dewasa, RSD Idaman Banjarbaru Tangani 42 Kasus DBD

“Alhamdulillah acara lancar. Tujuan kita (Alifa Farma) ini tentunya adalah untuk berikhtiar membantu pemerintah dalam mengayomi masyarat khususnya di bidang kesehatan,” ucapnya.

Akram menyampaikan, Alifa Farma tidak hanya memiliki apotek, kini pihaknya sudah menyediakan praktek dokter pada klinik yang baru saja diresmikan.

“Insya Allah ke depannya kita akan menyiapkan Rumah Sakit. Semoga dengan adanya kehadiran Alifa Farma di banua Kalimantan Selatan ini dapat memberikan kebermanfaatan kepada masyarakat,” pungkasnya.(jejakrekam)

Penulis Sheilla Farazela
Editor Fahriza

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.